Buruan Isi Rekening BCA Kamu. Per 1 November BCA Akan Menutup Rekening dengan Saldo Nol Rupiah

Buruan Isi Rekening BCA Kamu. Per 1 November BCA Akan Menutup Rekening dengan Saldo Nol Rupiah

Buruan Isi Rekening BCA Kamu. Per 1 November BCA Akan Menutup Rekening dengan Saldo Nol Rupiah--free pik.com

PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) telah mengumumkan perubahan dalam ketentuan terkait penutupan otomatis rekening. Ketentuan penutupan rekening dengan saldo nol rupiah in akan mulai berlaku pada tanggal 1 November mendatang.

Menurut informasi yang kami peroleh dari situs resmi bank tersebut, mulai awal bulan November nanti, rekening nasabah BCA yang tidak aktif selama 12 bulan berturut-turut dengan saldo nol Rupiah dan tidak ada transaksi akan secara otomatis ditutup.

Sebelum perubahan ini, hingga tanggal 31 Oktober 2023, aturan yang berlaku adalah penutupan otomatis terhadap rekening nasabah yang tidak aktif selama 18 bulan berturut-turut dengan saldo nol Rupiah dan tidak ada transaksi.

Perubahan ketentuan ini berlaku untuk berbagai jenis rekening BCA, termasuk Tahapan, Tahapan Gold, Tahapan Xpresi, Tapres, TabunganKu, BCA Dollar, dan Giro.

BACA JUGA:Apa itu Transaksi Gharar Dalam Hukum Islam: Keuntungan dan Kerugian Bagi yang Melakukannya

Agar rekening BCA tidak tertutup otomatis, nasabah diharapkan untuk melakukan transaksi dan menjaga saldo sesuai dengan jumlah saldo minimum yang ditetapkan.

Diperluasnya kebijakan ini berarti bahwa rekening yang telah ditutup atau tidak aktif secara permanen tidak dapat digunakan kembali oleh pemiliknya.

Artinya, pemilik rekening tersebut juga tidak dapat melakukan transaksi perbankan apa pun dengan rekening tersebut.

Selain itu, rekening yang telah dinonaktifkan juga tidak dapat menerima transfer dana dari rekening bank manapun. Transaksi transfer ke rekening yang sudah ditutup secara otomatis akan secara otomatis dibatalkan, dan dana akan dikembalikan ke rekening asal.

BACA JUGA:Mengenal Suku Kalang Jawa, Dikucilkan Karena Sifat Liar dan Mitos Memiliki Kelainan Genetis Yakni Punya Ekor

Penting bagi masyarakat yang berencana untuk membuka rekening baru untuk memperhatikan saldo minimum yang diperlukan untuk setiap produk yang ditawarkan oleh bank.

Setiap bank memiliki kebijakan yang berbeda dalam menetapkan saldo minimum yang diperlukan untuk menjaga agar rekening tetap aktif.

Kebijakan saldo minimum tersebut berfungsi sebagai jaminan jika nasabah tidak aktif menggunakan rekening, dan saldo yang tersimpan akan digunakan oleh bank untuk menutupi biaya-biaya transaksi.

Selain itu, saldo minimal di ATM dapat berbeda-beda antara jenis produk tabungan yang ditawarkan oleh satu bank, bahkan dalam satu bank saja, berbagai jenis tabungan bisa memiliki batas saldo minimal yang berbeda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: