Kemenkumham Sumsel Prioritaskan Gizi Warga Binaan, Luncurkan Dapur Sehat

Kemenkumham Sumsel Prioritaskan Gizi Warga Binaan, Luncurkan Dapur Sehat

Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Ilham Djaya, menyampaikan bahwa semua lapas dan rutan di provinsi Sumatera Selatan kini telah menerapkan dapur sehat untuk memastikan kebutuhan makan tahanan dan warga binaan pemasyarakatan (WBP) terpenuhi dengan baik.--foto/ dok. Kemenkumham Sumsel

Hal ini harus didukung dengan kekuatan regu pengamanan yang solid serta kondisi lapas yang aman dan kondusif.

BACA JUGA:Pesan Khusus Kakanwil Kemenkumham Sumsel kepada Tenaga Kesehatan Lapas Kelas IIA Lubuklinggau

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Semarakkan Hari Pengayoman ke-79 dengan Jalan Santai dan Senam Bersama

Lebih lanjut, Ilham Djaya memberikan imbauan kepada seluruh petugas di Lapas Lubuklinggau agar menjauhkan diri dari kegiatan yang dapat merugikan, dan terus waspada terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban di lingkungan lapas.

Dia menekankan pentingnya antisipasi dan kesiapan dalam menghadapi berbagai kemungkinan yang bisa mengganggu stabilitas dan ketenangan di lembaga pemasyarakatan.

Dengan upaya berkelanjutan ini, Kemenkumham Sumatera Selatan berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan di lapas dan rutan, terutama dalam aspek pemenuhan kebutuhan makan dan kesehatan warga binaan.

Konsep dapur sehat yang diterapkan di seluruh lapas dan rutan di provinsi ini diharapkan dapat menjadi salah satu faktor penting dalam menciptakan lingkungan pemasyarakatan yang lebih baik dan lebih manusiawi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber