Dunia Medis Fokus Teliti Transplantasi Sel Punca Untuk Sembuhkan Penyakit HIV

Dunia Medis Fokus Teliti  Transplantasi Sel Punca Untuk Sembuhkan Penyakit HIV

Dunia Medis Fokus Teliti Transplantasi Sel Punca Untuk Sembuhkan Penyakit HIV --instagram.com/@pandemictalks

PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- Tranplantasi Sel Punca Berhasil Menyembuhkan HIV pada Lima Pasien di seluruh dunia sejak tahun 2009 sampai tahun 2023. Sel Punca berasal dari jaringan orang dewasa dan embrio.

Sel ini belum terdiferensiasi atau sel yang belum memiliki fungsi khusus dan dapat berubah. Artinya sel ini dapat berubah menjadi sel yang bersifat spesifik seperti sel jantung, sel darah dan sel tulang.

Sel punca ini dapat diambil dari sumsum tulang, lemak, tali pusat, plasenta atau jaringan lain yang belum terdiferensiasi.

Sebuah terobosan besar terjadi dalam dunia medis dengan berhasilnya terapi sel punca dalam menyembuhkan HIV pada lima pasien di seluruh dunia.

BACA JUGA:Tambahkan Pengaman Sepeda Motor Matic Milikmu dengan Melakukan 7 Hal Penting Ini!

Penyakit yang sebelumnya dianggap sulit untuk disembuhkan ini kini menunjukkan potensi penyembuhan melalui pendekatan revolusioner ini.

Terapi sel punca, yang sebelumnya dikenal efektif dalam menyembuhkan penyakit seperti Parkinson, Alzheimer, diabetes tipe 1, dan kanker, kini membuktikan keberhasilannya dalam mengatasi HIV.

World Health Organization (WHO) melaporkan bahwa transplantasi sel punca pertama kali dilakukan pada tahun 2009 kepada seorang pasien Jerman, dengan tujuan awal untuk menyembuhkan leukimia yang dideritanya.

Kejutan datang setelah pengobatan, di mana tidak hanya penyakit leukimia yang sembuh, tetapi juga virus HIV yang menghilang dari tubuh pasien tersebut.

BACA JUGA:Mobil Listrik Seres E1, Pesaing Serius Wuling Air EV Kini Mulai Diproduksi di Indonesia

Hasil pemantauan konsisten menunjukkan bahwa virus HIV tidak pernah kembali, membawa harapan baru untuk penanganan HIV menggunakan terapi sel punca.

Dari ig dokter Muslimkasim yang mengutip NBC News pria Swiss disebutkan juga seorang pria kebangsaan Swiss dinyatakan sembuh dari dari infeksi HIV.

Pria ini selama 2 tahun menerima transplantasi sel punca untuk mengobati kanker darah. Setelah sebelumnya bersama 5 pasien lainnya sembuh setelah menggunakan terapi sel punca untuk mengobati kanker darah seperti leukimia dan Limpoma.

Pentingnya donor sel punca dari individu yang memiliki gen CCR5 menjadi sorotan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber