Hutan Tropis Bukan Band Biasa, Peduli Lingkungan Hidup dan Alam adalah Seni Menjadi Manusia Berbudaya

Hutan Tropis Bukan Band Biasa, Peduli Lingkungan Hidup dan Alam adalah Seni Menjadi Manusia Berbudaya

Taxlan dan Jemmi Delvian dari band Hutan Tropis hadir di Halo Palembang PALTV, berbagi cerita soal kepedulian terhadap lingkungan hidup dan alam yang menjadi inspirasi dan 'nyawa' lagu-lagu Hutan Tropis, Jum'at (29/9/2023).-Juliadi Azwan-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Band Hutan Tropis, sebuah grup musik yang telah mengukir namanya dalam dunia musik Indonesia dengan karya-karya yang penuh kepedulian terhadap lingkungan hidup dan alam, kembali menghadirkan sentuhan emosional lewat lagu-lagu mereka.

Bicara tentang lingkungan dan isu-isu kelestarian alam, Hutan Tropis menjadi suara bagi alam, terutama dalam menggambarkan kondisi saat kabut asap dan kebakaran hutan melanda Sumatera Selatan pada tahun 2015 lalu.

Kini, apa yang pernah mereka alami terjadi lagi di tahun 2023, kebakaran lahan dan kabut asap melanda Sumatera Selatan.

Jemmi Delvian, vokalis sekaligus pencipta lagu-lagu Hutan Tropis, berbagi pengalaman yang sama pahit saat melihat dan merasakan dampak buruk dari kabut asap dan kebakaran hutan di Sumatera Selatan.

BACA JUGA:Buruan Pesan! Ini Bocoran Spesifikasi dan Harga Xiaomi 13T yang Akan Dirilis di Indonesia pada 3 Oktober 2023

Melalui wawancara eksklusif dalam program Halo Palembang di PALTV edisi Sabtu, 29 September 2023, bersama Cek Hagay dan Cek Amal, Jemmi menceritakan bagaimana peristiwa tersebut memberikan inspirasi dan dorongan lebih bagi Hutan Tropis, untuk terus menyuarakan isu-isu lingkungan melalui karya seni mereka.

Album yang dirilis oleh Hutan Tropis sekitar tahun 2015 menjadi bentuk kepedulian mereka terhadap keadaan alam sekitar.

Seiring dengan kondisi kabut asap dan karhutla, lagu-lagu mereka mencerminkan keprihatinan mendalam dan seruan untuk lebih peduli terhadap lingkungan.

Hampir seluruh karya Hutan Tropis menyentuh tema-tema seputar kerusakan alam, keberlanjutan dan kepedulian terhadap bumi.

BACA JUGA:Pj Walikota Ratu Dewa Imbau 1.990 Masjid di Palembang Gelar Salat Istisqa’ Memohon Turun Hujan


Taxlan menyimak cerita Jemmi Delvian mengenai band Hutan Tropis di program Halo Palembang PALTV, Sabtu (29/9/2023).-Juliadi Azwan-PALTV

Menurut Jemmi, lagu-lagu Hutan Tropis tidak hanya sekadar karya seni, tetapi juga sebagai medium untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian alam.

Lagu-lagu mereka berhasil menyentuh hati pendengar dan menginspirasi perubahan positif dalam sikap dan tindakan terhadap lingkungan.

Manager Hutan Tropis, Taxlan, dengan bangga menceritakan perkembangan positif yang dialami oleh band ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv