Polres OKU Selatan Libatkan 255 Personel Gabungan Kawal Jalannya Sriwijaya Ranau Gran Fondo V 2023

Polres OKU Selatan Libatkan 255 Personel Gabungan Kawal Jalannya Sriwijaya Ranau Gran Fondo V 2023

Personel Polres OKU Selatan kawal jalannya Sriwijaya Ranau Grand Fondo V, Minggu (20/8/2023).-Sri Fitriyana-PALTV

OKU SELATAN, PALTV.CO.ID - Ratusan petugas gabungan dari Polres OKU SELATAN yang di-backup puluhan personel TNI ditambah anggota Senkom, disiagakan dalam pengamanan Sriwijaya Ranau Gran Fondo (SRGF) V Tahun 2023.

Kegiatan SRGF V yang diikuti oleh ribuan peserta dari berbagai daerah ini, berlangsung di Danau Ranau Kabupaten OKU Selatan Provinsi Sumatera Selatan pada hari Minggu, 20 Agustus 2023.

Kapolres OKU Selatan AKBP Listiyono Dwi Nugroho melalui Wakapolres OKU Selatan Kompol Hardan HS mengatakan, dilibatkannya ratusan personel gabungan ini guna melakukan pengamanan event SRGF V Tahun 2023 yang dihadiri dan dibuka secara langsung oleh Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru.

“Pada giat pengamanan ini, Polres OKU Selatan melibatkan 225 Personel dibantu 67 orang anggota TNI dan Senkom guna menjaga kondusif perhelatan event tahunan internasional Sriwijaya Ranau Gran Fondo Tahun 2023," ungkap Wakapolres OKU Selatan Kompol Hardan HS.

BACA JUGA:Ribuan Goweser Sukseskan Sriwijaya Ranau Gran Fondo V 2023

BACA JUGA:Tips Olahraga untuk Membangun Otot bagi Orang Kurus Tanpa Perlu ke Gym


Wakapolres OKU Selatan Kompol Hardan HS menyampaikan bahwa suksesnya pengaman pada kegiatan Sriwijaya Ranau Grand Fondo V ini, tidak lepas dari kerja sama semua pihak termasuk masyarakat sekitar, Minggu (20/8/2023).-Sri Fitriyana-PALTV

Tak hanya itu, Kompol Hardan juga menyebut, ratusan anggota gabungan personil Polres OKU Selatan turut dibantu oleh Satpol PP Pemkab OKU Selatan, Dishub OKU Selatan, BPBD, dan Dinkes OKU Selatan.

Jauh hari sebelum pengaman kegiatan SRGF, tambah Hardan, personel Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres OKU Selatan terlebih dahulu memasang imbauan dan informasi di sekitar rute SRGF.

"Imbauan itu bertujuan, agar masyarakat yang akan melintas mendapatkan informasi pemindahan alur lalu lintas untuk menghindari kemacetan," terangnya.

Lebih lanjut Kompol Hardan mengatakan, suksesnya pengaman pada kegiatan Sriwijaya Ranau Grand Fondo V ini, tidak lepas dari kerja sama semua pihak termasuk masyarakat sekitar.

BACA JUGA:Mengatasi dan Meringankan Sakit Tenggorokan: Penyebab, Gejala, dan Perawatan

BACA JUGA:Pj Bupati Apriyadi Tinjau Peningkatan Jalan Desa Tanjung Raya, Warga Sanga Desa dan Plakat Tinggi Merasa Nyama

“Alhamdulillah kegiatan ini berjalan sukses dan lancar. Atas nama Pimpinan Polres OKU Selatan saya mengucapkan terima kasih pada personil Polres OKU Selatan, TNI dan semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini," tandas Wakapolres OKU Selatan Kompol Hardan HS.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv