Pemkot Palembang bersama Forkopimda Bagikan 10 Juta Bendera Merah Putih kepada Masyarakat

Pemkot Palembang bersama Forkopimda Bagikan 10 Juta Bendera Merah Putih kepada Masyarakat

Pemkot Palembang bersama Forkopimda melaksanakan Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih, Jum'at (11/8/2023).-Ekky Saputra-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Menjelang peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78, berbagai kegiatan dilakukan oleh Pemerintah Kota PALEMBANG.

Salah satunya dengan pembagian 10 juta bendera merah putih yang dilakukan Pemerintah Kota Palembang bersama Forkopimda.

Bendera merah putih dibagikan kepada sejumlah pengendara yang melintas di Simpang Lima DPRD Provinsi Sumsel pada Jum'at, 11 Agustus 2023.

Walikota Palembang Harnojoyo berharap dengan pembagian 10 juta bendera merah putih menambah kemeriahan peringatan HUT Kemerdekaan RI dirasakan masyarakat, dengan pengibaran bendera merah putih di setiap rumah dan membangkitkan semangat mencintai tanah air.

BACA JUGA:Bupati Banyuasin Askolani Belum Tahu 3 Nama Calon yang Diusulkan DPRD Menjadi Pj Bupati Banyuasin

BACA JUGA:Mantan Kades Tanjung Raja Diduga Jual Lahan Pertanian Warga ke PTBA


Walikota Palembang Harnojoyo bagikan bendera merah putih kepada warga yang melintas di Simpang Lima DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Jum'at (11/8/2023).-Ekky Saputra-PALTV

"Dengan pembagian bendera ini diharapkan bisa membangkitkan kembali untuk cinta tanah air," ujar Walikota Palembang Harnojoyo singkat.

Salah seorang warga mengaku senang dengan pembagian bendera merah putih yang dilakukan Pemkot Palembang.

Nantinya bendera merah putih yang diberikan dipasang di depan rumah, sehingga dapat lebih mencintai tanah air, dengan momen Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

"Alhamdulillah dapat bendera gratis dari Pemkot Palembang. Nanti benderanya mau dipasang di depan rumah," ungkap warga penuh semangat.

BACA JUGA:Konsumsi Buah Kurma Tidak Harus Menunggu Bulan Puasa: Manfaat Luar Biasa Bagi Kesehatan

BACA JUGA:Mengenal Proses Pembuatan Tahu, Dari Kedelai Hingga Piring Anda


Selain Simpang Lima DPRD Provinsi Sumatera Selatan, pembagian bendera merah putih juga disebar di seluruh Kecamatan di Kota Palembang, Jum'at (11/8/2023).-Ekky Saputra-PALTV

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv