Warga Tuntut Harus Dibangun Jembatan untuk Atasi Banjir di Jalan Manggus Kota Pangkalan Balai

Warga Tuntut Harus Dibangun Jembatan untuk Atasi Banjir di Jalan Manggus Kota Pangkalan Balai

Warga menuntut harus dibangun jembatan untuk atasi banjir di Jalan Manggus Kota Pangkalan Balai Kabupaten Banyuasin, Senin (15/1/2024).-Suryadi-PALTV

BANYUASIN, PALTV.CO.ID - Banjir kembali meresahkan warga di Jalan Manggus Kelurahan Pangkalan Balai Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.

Tingginya air mencapai pinggang orang dewasa disebabkan oleh meluapnya Sungai Manggus akibat curah hujan yang begitu tinggi.

Masyarakat terpaksa menggunakan perahu untuk melintasi jalan yang terendam, sementara kendaraan roda dua juga dinaikkan perahu untuk menghindari mogok mesin.

Nova, salah seorang warga, menyebut banjir tahunan ini sebagai masalah serius yang mengganggu aktivitas warga.

BACA JUGA:Banjir Sedalam 2 Meter Rendam Ratusan Rumah di Desa Lumpatan Kecamatan Sekayu, Ada Warga Enggan Dievakuasi!


Masyarakat terpaksa menggunakan perahu untuk melintasi jalan yang terendam banjir, Senin (15/1/2024).-Suryadi-PALTV

Nova berharap Pemerintah Kabupaten Banyuasin segera mengambil langkah untuk mengatasi situasi banjir luapan Sungai Manggus ini.

"Kami harap jalan juga perlu ditinggikan agar tidak lagi terendam banjir," katanya.

Pemerintah setempat telah melaporkan kejadian ini kepada Pemerintah Daerah Banyuasin. Menanggapi hal ini, mereka menyarankan solusi jangka panjang dengan membangun jembatan yang dapat mengatasi permasalahan banjir, yang terjadi setiap kali intensitas hujan tinggi di kawasan tersebut.

"Ini Banjir tahunan namun cepat surut. Tapi memang mengganggu aktivitas warga. Solusinya harus dibangun jembatan,” ujar Nova.

BACA JUGA:Pemkot Palembang Ingatkan Waspada Banjir Kiriman dari Hulu Sungai Musi

Banjir di Jalan Manggus terjadi setiap tahun dan berlangsung selama beberapa jam sebelum surut. Pendangkalan Sungai Manggus disebut sebagai penyebab utama yang menghambat aliran air dan menyebabkan meluap ke jalan.

Meskipun telah dilakukan upaya pengerukan Sungai Manggus, namun belum mampu mengatasi banjir secara menyeluruh. Warga berharap pembangunan jembatan dapat menjadi solusi.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv