Botok! Makanan Tradisional Khas Jawa Yang Unik, Menggunakan Ampas Kelapa Dan Dibungkus Daun Pisang.

Botok! Makanan Tradisional Khas Jawa Yang Unik, Menggunakan Ampas Kelapa Dan Dibungkus Daun Pisang. --instagram.com/@kukitv
UM Dei Cahyono yang merupakan sejarahwan dan arkeolog mengatakan, bahwa istilah botok sebenarnya telah terdapat dalam kitab Dewaruci.
BACA JUGA:Kisah Spanning 30 Tahun, Perdebatan Potensial Perubahan untuk Monday Night Raw WWE
Tetapi bukan dalam artian mengenai makanan, namun melainkan tertuju kepada sebangsa tumbuhan.
Namun, kini sudah mulai ada titik terang yaitu terdapat kata botok atau dalambahasa jawa nya bathok. Di dalam kamus bahasa indonesia, botok sendiri merujuk sebuah lauk tradisional yang berupa ikan dan lain nya.
Namun sering kali banyak orang yang salah menyebutkan dan membedakan antara botok dan pepes.
Hal tersebut terjadi karena kedua makanan tersebut mempunyai kesamaan yaitu sama – sama dibungkus dengan daun pisang.
BACA JUGA:3 Makanan Tradisional Jawa yang Terbuat dari Ubi Kayu Ini Masih Bertahan dan Banyak Diburu
Pepes atau sering juga disebut dengan brengkes memang menggunakan daun pisang untuk pembungkusannya, akan tetapi pepes sendiri dibungkus dengan bentuk lintingan dan dimasak dengan cara dikukus.
Dan juga pepes atau brengkes tidak terlalu biasa menjadikan bahan dari dedaunan dan biji-bijian menjadi bahan dasar pembuatannya. Maka dari itu botok dan pepes berbeda atau tidak sama.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber