Banyak Spot Baru di Muara Enim Potensial Jadi Tempat Wisata

Banyak Spot Baru di Muara Enim Potensial Jadi Tempat Wisata

Danau Shuji di Muara Enim masuk nominasi Anugerah Pesona Indonesia Award dengan kategori destinasi baru.-Benny Firdaus-PALTV

MUARA ENIM, PALTV.CO.ID - Bicara tentang kekayaan alam Provinsi Sumatera Selatan terutama di MUARA ENIM tak pernah ada habisnya. Mulai dari sumber daya alam yang kaya akan mineral, hingga keindahan alam yang masih banyak tersembunyi.

Setelah sebelumnya Danau Shuji yang masuk nominasi Anugerah Pesona Indonesia Award dengan kategori destinasi baru, kini sejumlah wilayah yang menyajikan konsep wisata pemandian alami mulai menunjukkan pesonanya. Sebut saja Sungai Pijar Jaya yang berada di perbatasan Embacang dengan Desa Sungai Duren.

Sungai yang masih terjaga kebersihannya ini belakangan makin dikenal warga luar. Akan tetapi masih minimnya tata kelola objek wisata, membuat pengelola Danau Shuji Desa Lembak Muara Enim Bob Permana angkat bicara. Menurutnya, apabila berniat membuat destinasi wisata pastikan tempat tersebut memiliki potensi atau nilai jual.

"Yang pertama kita pastikan tempat yang akan dibuat wisata itu memang benar-benar ada potensi, terus dikelola dengan serius dan yakin harus optimis harus berhasil serta jangan malu untuk bertanya," ujar Bob Permana saat diwawancarai Jumat, 19 Mei 2023.

BACA JUGA:Destinasi Wisata Danau Shuji Jadi Pilihan Utama Saat Libur Keluarga

BACA JUGA:Cuaca Panas, Warga Cari Pemandian Hingga ke Sungai Pijar di Muara Enim


Bob Permana, pengelola Danau Shuji Desa Lembak Muara Enim.-Benny Firdaus-PALTV

Bob menambahkan, warga sekitar juga harus benar-benar serius dan optimis mengembangkan objek wisata serta tidak dulu berpikir mencari keuntungan semata.


Sungai Pijar Jaya yang berada di perbatasan Embacang dengan Desa Sungai Duren jadi pilihan wisata warga bersama keluarga.-Benny Firdaus-PALTV

"Jadi kita jangan memikirkan keuntungan, kita harus berpikir jadi dulu tempatnya biar bisa disenangi orang. Kalau tempat kita sudah bagus pasti wisatawan akan datang sendiri dan akan menghasilkan uang," ujarnya.

Untuk bisa menarik minat pengunjung, pengelola harus bisa mengikuti tren dan rutin memperbarui sarana prasarana pendukung. Meski dianggap sepele, pelatihan mengelola wisata alam dengan melibatkan Pemerintah Desa juga wajib dilakukan.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv