Cara Mengolah Daging Kambing agar Tidak Amis dan Empuk Saat Dimasak

Cara Mengolah Daging Kambing agar Tidak Amis dan Empuk Saat Dimasak

Mengolah Daging kambing jadi Hidangan Lezat--freepik.com

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Ketika kita makan daging kambing yang sudah jadi, memang terasa enak. Sebab, para pedagang sudah terbiasa dengan cara mengolah daging kambing agar tidak bau dan empuk dimakan.

Ada rasa kekhawatiran bagi ibu rumah tangga yang tidak berani mencoba masak sendiri di rumah dikarenakan aroma amis kambingnya masih terasa.

Sebenarnya bukan masalah jam terbang memasak yang kurang, tapi karena keterbatasan pengetahuan yang menjadi penyebabnya.

Untuk mengolah daging kambing agar tidak amis, ada beberapa langkah yang dapat Anda ikuti. Silahkan simak sampai selesai.

BACA JUGA:Beredar Luas Video Seekor Sapi Kurban Tiba-tiba Lepas, Warga pun Lari Pontang-panting

BACA JUGA:Kenapa Hewan Kurban itu selalu Berjenis Kelamin Jantan?

1. Pilih daging kambing segar

Pastikan Anda memilih daging kambing yang masih segar dan berkualitas baik. Daging yang segar cenderung memiliki aroma yang lebih sedikit dan lebih enak.

2. Perhatikan penyimpanan

Jaga daging kambing dalam keadaan dingin sesegera mungkin setelah membelinya. Simpan di dalam lemari es atau kulkas pada suhu yang tepat. Hindari menyimpannya terlalu lama, karena daging yang terlalu lama dapat menjadi amis.

BACA JUGA:Tips Memilih Sepatu Casual yang Terlihat Muda dan Gaya

BACA JUGA:Yuk Coba! 10 Tips Hemat ala Anak Kos biar Bisa Investasi

3. Rendam dalam air jeruk nipis atau cuka

Sebelum dimasak daging kambing ada baiknya direndam dalam air jeruk nipis atau cuka selama sekitar 30 menit.  Cairan asam dalam jeruk nipis atau cuka dapat membantu mengurangi bau amis pada daging.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber