Final Liga Champions musim 2023-2024 Jadi Laga Perpisahan Marco Reus dan Toni Kroos

 Final Liga Champions musim 2023-2024 Jadi Laga Perpisahan Marco Reus dan Toni Kroos

Final Liga Champions musim 2023-2024 Jadi Laga Perpisahan Marco Reus dan Toni Kroos --ig.com/@ toni.kr8s

PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- Pertandingan final Liga Champions musim 2023-2024 antara Borussia Dortmund dan Real Madrid akan digelar di Stadion Wembley pada Minggu dini hari, 2 Juni 2024. Laga ini bukan hanya menjadi penentu juara, tetapi juga menandai perpisahan emosional bagi dua bintang besar, Marco Reus dari Borussia Dortmund dan Toni Kroos dari Real Madrid.

Marco Reus: Legenda Hidup Borussia Dortmund

Marco Reus telah mengumumkan akan berpisah dengan Borussia Dortmund setelah mengabdi selama 12 tahun sejak bergabung dari Borussia Monchengladbach pada tahun 2012.

Pemain berusia 34 tahun ini dikenal sebagai salah satu figur paling setia di klub, tetap bertahan meski banyak rekan setimnya silih berganti meninggalkan Die Borussen.

BACA JUGA:OJK Catat Kerugian Masyarakat Akibat Investasi Ilegal Capai Rp139 Triliun

Reus telah memainkan 428 pertandingan untuk Borussia Dortmund di berbagai ajang, mencetak 170 gol dan memberikan 131 assist. Sebagai putra asli Dortmund, Borussia mempersembahkan dua gelar DFB Pokal (Piala Jerman) dan tiga Piala Super Jerman.

Reus juga menerima penghargaan pemain terbaik Bundesliga sebanyak tiga kali dan dua kali menjadi pemain terbaik Jerman.


Final Liga Champions musim 2023-2024 Jadi Laga Perpisahan Marco Reus dan Toni Kroos --ig.com/@marcinho11

Pelatih yang menangani Borussia Dortmund saat ini, Edin Terzic, menyebut bahwa Marco Reus sebagai legenda hidup klub. Final Liga Champions ini akan menjadi kesempatan terakhir bagi Reus untuk memberikan trofi bergengsi kepada klubnya. “Gelar Liga Champions akan menjadi perpisahan ideal bagi Reus,” ujar Terzic.

Toni Kroos: Sang Maestro Real Madrid

BACA JUGA:Kenali Tanda-tanda Kelelahan Saat Mengemudi dan Cara Mengatasinya Agar Terhindar dari Lakalantas

Sementara itu, laga final ini juga akan menjadi pertandingan terakhir bagi Toni Kroos bersama Real Madrid. Pemain berusia 34 tahun ini memutuskan untuk pensiun setelah Euro 2024. Kroos, yang bergabung dengan Real Madrid pada 17 Juli 2014, telah menjadi pilar utama Los Blancos selama satu dekade.

Dalam pengumuman pensiunnya, Kroos menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh elemen klub dan para Madridista.

"Dimana Pada waktu itu tanggal 17 Juli 2014, hari presentasi saya di Real Madrid, hari yang mengubah hidup saya. Kehidupan saya sebagai pesepakbola, terutama sebagai pribadi. Itu adalah awal cerita dari babak baru di klub terbesar di dunia ini," tulisnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber