KAI Terjunkan 70 Petugas dan Peralatan Di Lokasi Robohnya Girder Fly Over

KAI Terjunkan 70 Petugas dan Peralatan Di Lokasi Robohnya Girder Fly Over

KAI Terjunkan 70 Petugas dan Peralatan Di Lokasi Robohnya Girder Fly Over-Foto/mardiansyah-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Pasca robohnya girder fly over bantaian petak di jalan Gunung Megang-Penanggiran Muara enim, pada kamis siang lalu (7/3/2024).

Saat ini PT KAI menerjunkan 70 petugas dan juga peralatan ke lokasi kejadian berupa crane, guna memulihkan kembali rel yang rusak. Namun dalam proses evakuasi ini, tidak mudah dilakukan oleh PT KAI karena kondisi lapangan yang hujan.

Hingga Jumat pagi (8/3/2024) 5 gerbong babaranjang yang anjlok telah terangkat, dan 1 gerbong masih tertindih girder. Dan KAI masih fokus dalam proses normalisasi jalur serta dan material girder.

EVP of Corporote Secretary KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengungkapkan jika seluruh stakeholders yang memiliki proyek ataupun aktifitas pekerjaan lainnya di jalur kereta api, agar lebih meningkatkan keselamatan proyek dan perjalanan kereta api.

BACA JUGA:Mangaka Legendaris Akira Toriyama Meninggal Dunia, Dragon Ball Kehilangan Sang Kreatornya

“Kami memohon maaf kepada seluruh pelanggan kereta api atas terhambatnya perjalanan, karena imbas dari robohnya girder flye over di jalur kereta api ini.

Saat ini petugas di lapangan masih berusaha mengevakuasin rangkaian KA babaranjang yang tertimpa girder fly over tersebut” ujar Agus dalam press releasenya.      

Sejauh ini untuk perjalanan kereta api baik itu penumpang maupun babaranjang dibatalkan semua oleh PT KAI Divre III Palembang. Karena jalur kereta api di sekitar lokasi robohnya girder fly over masih dalam proses perbaikan dan evakuasi.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: