Anda Anak Kosan yang Sering Kesiangan? Berikut Tips dan Trik Cara Mengatasinya

Anda Anak Kosan yang Sering Kesiangan? Berikut Tips dan Trik Cara Mengatasinya

Ilustrasi bangun kesiangan.--pixabay.com/Tumisu

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Bangun pagi merupakan salah satu persoalan yang sering dihadapi terutama anak kos-kosan. Hal ini biasanya terjadi karena susahnya tidur lebih cepat karena berbagai hal, misalnya saja pada mahasiswa yaitu tuntutan tugas yang harus segera diselesaikan. Berikut ini tips dan trik bangun lebih pagi.

1. Niat dan alasan bangun pagi

Dalam setiap kegiatan, niat merupakan hal paling dasar yang harus dimiliki, tidak terkecuali bangun pagi. Pada umumnya tubuh manusia memiliki alarm bawah sadar tersediri. alarm bawah sadar ini akan dapat membangunkan kamu secara otomatis.

Hal ini dapat terjadi apabila kamu telah meniatkan diri terlebih dahulu sebelum tidur untuk bangun pagi. Selain itu juga alasan merupakan hal lain agar alarm bawah sadar kamu itu dapat aktif.

BACA JUGA:Penyanyi K-Pop dan Aktor Korea Jaemin Masih Ikut Ujian Akhir Sekolah Bersama Raisha Putri

BACA JUGA:Benarkah Anak Pertama Punya IQ Lebih Tinggi?

Misalnya saja esok hari kamu punya kelas di pagi hari dan sebelum tidur kamu meniatkan diri bangun pagi untuk masuk kelas itu. Entah secara langsung ataupun tidak hal ini sangat sering terjadi pada diri kita masing-masing.

2. Menghindari makan terlalu banyak pada saat malam hari

Makan terlalu banyak akan membuat perut terlalu kenyang. Dalam keadaan tersebut biasanya seseorang akan tidur terlalu lelap, sehingga bisa mengakibatkan orang itu bangun kesiangan dan berdampak pada kegiatan sehari-hari yang dimulai dengan bangun pagi.

Jadi, disarankan untuk mengurangi porsi makan pada saat malam hari, selain itu tubuh membutuhkan waktu untuk menecerna makanan kamu itu. Disarankan kita untuk makan beberapa jam sebelum tidur, tidak dianjurkan untuk langsung tidur setelah makan.

BACA JUGA:Catat Tanggalnya! Coldplay Konser di Jakarta

BACA JUGA:Bawaslu OKI Surati Partai Politik Terkait Pendaftaran Bacaleg dari 1-14 Mei 2023

3. Menyetel alarm dan letakkan lumayan jauh dengan tubuh

Alarm merupakan salah satu alat yang digunakan agar seseorang bisa bangun lebih cepat. Namun walaupun demikian, kita sering tanpa sadar mematikan alarm itu dan kembali tidur lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber