Belum Bertemu Jodoh di Usia Matang, Tetaplah Berprasangka Baik kepada Allah SWT

Belum Bertemu Jodoh di Usia Matang, Tetaplah Berprasangka Baik kepada Allah SWT

Belum bertemu jodoh di usia matang, tetaplah berprasangka baik kepada Allah SWT.--freepik.com/@freepik

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Permasalahan jodoh sering kali dianggap sebagai hal yang rumit. Terutama ketika seseorang telah mencapai usia matang namun masih belum menemukan jodohnya.

Beberapa orang melihat jodoh sebagai pilihan, sementara yang lain menganggapnya sebagai takdir, sebuah ketentuan dari Allah yang pasti akan terwujud pada waktu yang ditentukan-Nya.

Pandangan semacam ini pada akhirnya membawa pada keyakinan bahwa segala peristiwa dalam hidup telah ditentukan, dan manusia hanya bisa menerima apa yang telah ditakdirkan tanpa bisa melakukan apa pun.

Bagi seorang mukmin, keputusasaan adalah sesuatu yang sangat tidak diperbolehkan. Allah SWT menyatakan bahwa orang yang putus asa sebenarnya telah terjerumus ke dalam kekafiran, sebagaimana yang dijelaskan dalam Al-Qur'an surat Yusuf [12]: 87. Terlebih lagi, ketika menyangkut masalah jodoh yang menjadi aspek besar dalam kehidupan seseorang.

BACA JUGA:Jangan Ragu untuk Menikah, Ini Janji Allah SWT Tentang Rezeki Setelah Menikah yang Dijamin


Jodoh merupakan salah satu misteri kehidupan selain kematian, nasib, dan rezeki.--freepik.com/@teksomolika

Menurut pandangan Islam, jodoh merupakan salah satu misteri kehidupan selain kematian, nasib, dan rezeki.

Tidak ada seorang pun yang mengetahui siapa yang akan menjadi pasangan hidupnya di masa depan.

Hanya Allah SWT yang mengetahui dan berhak menetapkannya. Seperti yang dinyatakan dalam surat Ar-Rum ayat 21, yang artinya:

"Dan di antara tanda-tanda kebesaran-Nya ialah Dia menciptakan untukmu pasangan-pasangan dari jenis kalian sendiri, supaya kamu merasa tenang dengannya, dan Allah menjadikan di antara kalian rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang berpikir."

BACA JUGA:Menghilangkan Stigma Negatif, Inilah Keutamaan Menikahi Janda dalam Islam


Manusia diciptakan berpasang-pasangan dengan rasa kasih sayang dan cinta.--freepik.com/@freepik

Mengutip dari buku Hukum Keluarga Islam di Indonesia karya Ansari, jodoh menurut pandangan Islam adalah cerminan dari diri seseorang.

Seseorang yang baik akan mendapatkan pasangan yang baik, sementara orang yang buruk akan mendapatkan pasangan yang sepadan. Hal ini sesuai dengan firman Allah dalam Al-Quran surat An-Nur ayat 26, yang artinya:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber