Rekonstruksi Tawuran Maut di Jalan Soekarno-Hatta, Adegan Ini Ungkap Nasib Korban

Rekonstruksi Tawuran Maut di Jalan Soekarno-Hatta, Adegan Ini Ungkap Nasib Korban

Rekonstruksi tawuran maut di Jalan Soekarno-Hatta, adegan ini ungkap nasib korban, Sabtu (28/10/2023).-Heru Wahyudi-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Unit Riksa Pidana Umum (Pidum) Satreskrim Polrestabes Palembang, menggelar rekonstruksi kasus tawuran maut yang terjadi di Jalan Soekarno-Hatta Palembang.

Rekontruksi yang digelar di halaman Mapolrestabes Palembang ini memperagakan 11 adegan, yang diperagakan langsung oleh empat orang pelaku yakni FD, IK, AR, dan GB. Sedangkan untuk peran korban yakni Andrean alias Kusdy diperankan oleh anggota penyidik.

Dalam adegan ke-1, pelaku IK dijemput oleh pelaku FD dengan menggunakan sepeda motor. Pada adegan ke-2, para pelaku lainnya berkumpul di dekat kawasan Istana Gubernur Sumatera Selatan, lalu bertemu dengan pelaku IK dan AR.

Selanjutnya dalam adegan ke-3, para pelalu FD, IK, AR dan GB pergi ke tempat kejadian perkara. Kemudian pada adegan ke-4, para pelaku yang tergabung dalam Kelompok Warung Bude melakukan tawuran dengan menggunakan senjata tajam berhadapan dengan Kelompok Pondok Bawah.

BACA JUGA:Hari Sumpah Pemuda, Pelajar SMA Islam Az -Zahrah Palembang Kenakan Baju Profesi

Setelah itu pada adegan ke-5, korban Andrean terjatuh pada saat kabur dikejar oleh para pelaku. Korban langsung dibacok oleh pelaku GB di kaki sebelah kanannya.

Sedangkan pada adegan ke-6, melihat korban sudah kena bacok dan hendak kabur, pelaku IK ikut membacok korban di bagian paha sebelah kiri.

Pada adegan ke-7, korban Andrean yang hendak bangun kembali dibacok oleh Mr X yang saat ini masih DPO. Rekonstruksi dilanjutkan ke adegan 8 di mana pelaku FD, IK, AR, dan GB pergi meninggalkan korban.

Pada adegan ke-9 sampai ke-11, korban Andrean yang penuh luka pergi ke arah kelompoknya. Saksi Firman yang melihat korban berdarah, bersama saksi lainnya membawa korban ke Rumah Sakit. Namun sesampai di Rumah Sakit, korban dinyatakan meninggal dunia.

BACA JUGA:Dirjen Cipta Karya Janjikan Jalan Rusak Akibat Pembangunan SPALDT Akan Diperbaiki Akhir Tahun 2023


Adegan ke-6 rekonstruksi tawuran maut di Jalan Soekarno-Hatta Palembang, Sabtu (28/10/2023).-Heru Wahyudi-PALTV

Penasehat Hukum pelaku dari Polrestabes Palembang, Azhari mengatakan bahwa rekonstruksi ini sesuai dengan keterangan pelaku dan saksi pada BAP awal.

"Ya, rekonstruksi kasus pembunuhan ini sebanyak 11 adegan diperagakan sesuai isi dari keterangan para pelaku dan juga saksi," terang Azhari.

Sementara itu, Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihhartono melalui Kasat Reskrim Polrestabes Palembang AKBP Haris Dinzah mengatakan, rekonstruksi digelar bertujuan untuk menyelaraskan keterangan saksi serta melengkapi berkas-berkas untuk diserahkan ke Pengadilan Negeri Palembang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv