Bad Genius Film Kisah Nyata : Keahlian Mencontek Tingkat Dewa Siswa-Siswa di Sekolah Elite Thailand

Bad Genius Film Kisah Nyata :  Keahlian Mencontek Tingkat Dewa Siswa-Siswa di Sekolah Elite Thailand

Bad Genius Film Kisah Nyata : Keahlian Mencontek Tingkat Dewa Siswa-Siswa di Sekolah Elite Thailand-- IMDB.com @Bad Genius

PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- Salah satu film yang daingkat dari kisah nyata dan mencerminkan tekanan dan ketidakadilan dalam dunia pendidikan adalah "Bad Genius." Berkisah tentang keahlian mencontek dan membobol sistem keamanan tinggi panitia seleksi masuk  perguruan tinggi luar negeri. 

Film Bad Genius ini bukan hanya soal mencontek, tetapi juga memberikan pesan yang dalam tentang tekanan akademik, persaingan, dan dilema moral yang dihadapi oleh para siswa.

Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi film "Bad Genius" dari berbagai sudut pandang, mengungkap kejeniusan dan  sikap buruk siswa cerdas yang tidak jujur karena menggunakan kecerdasan untuk mencari uang lewat jalan mencontek massal.

Film Bad Genius diperoduksi oleh GDH Entertainment Thailand. Menceritakan keahlian mencontek tingkat dewa siswa-siswa di Thailand.

BACA JUGA:Keindahan Taman Celosia di Palembang, ‘Surga’ bagi Penggemar Bunga dan Fotografi

"Bad Genius" mengisahkan perjalanan Lynn, seorang siswa brilian yang menemukan cara licik untuk menjalani ujian internasional. 


Bad Genius Film Kisah Nyata : Keahlian Mencontek Tingkat Dewa Siswa-Siswa di Sekolah Elite Thailand-- IMDB.com @Bad Genius

Ide ini muncul ketika teman sekelasnya meminta bantuan dalam ujian, dan Lynn melihat peluang untuk mendapatkan uang dari bisnis ini. 

Bersama dengan Bank, seorang teman baiknya, mereka menyusun rencana yang sangat rinci untuk mengeksekusi tindakan kecurangan yang canggih dalam ujian dan dilakukan secara massal.

Cerita ini menciptakan tekanan yang mendalam dan ketegangan yang terasa sangat nyata. Film ini tidak hanya menyoroti tekanan akademik yang dihadapi oleh para siswa, tetapi juga mengeksplorasi moralitas tindakan mereka.

BACA JUGA:2 Hari Tak Keluar Kamar, Perempuan Muda Asal Prabumulih Ditemukan Terbujur Kaku di Kamar Kos di Muara Enim

Dalam dunia yang kompetitif, ketika semua orang mencari cara untuk berhasil, apakah tindakan seperti itu bisa dibenarkan? Itulah salah satu pertanyaan moral yang diajukan oleh "Bad Genius."

Salah satu elemen paling menonjol dalam film ini adalah karakter Lynn, yang diperankan oleh Chutimon Chuengcharoensukying.

Lynn adalah sosok yang brilian dan sangat cerdas dalam mengeksekusi rencana-rencana kecurangan ujian. Namun, seiring berjalannya cerita, kita menyaksikan perubahan dalam karakternya. Dia harus menghadapi dilema moral tentang apa yang dia lakukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber