Mr X Ditemukan Mengapung di Aliran Dam Kolam Retensi Jalan Pipa Reja 8 Ilir Palembang

Mr X Ditemukan Mengapung di Aliran Dam Kolam Retensi Jalan Pipa Reja 8 Ilir Palembang

Mayat Mr X saat dievakuasi oleh pihak Kepolisian yang dibantu warga sekitar kolam retensi Pipa Reja Palembang, Jum’at (25/8/2023).-Mulyadi-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Sesosok pria tanpa identitas alias Mr X ditemukan tewas dalam keadaan mengapung di aliran dan kolam retensi di Jalan Pipa Reja Kelurahan 8 Ilir Kecamatan Ilir Timur III Kota PALEMBANG pada hari Jumat, 25 Agustus 2023.

Sontak saja penemuan mayat Mr X tersebut membuat heboh warga sekitar kolam retensi. Terlihat warga berkerumun untuk melihat korban.

Ciri-ciri korban memakai baju kaos warna orange, celana jeans hitam bertopi dan bersepatu. Setelah dievakuasi kepolisian yang dibantu warga, ditemukan senjata tajam di balik pinggang korban.

Minto, warga sekitar menyebut bahwa dirinya hendak melihat orang mancing di kolam retensi. Saat melintas di TKP, dirinya melihat ada sesosok mayat mengapung.

BACA JUGA:Tips Menjaga Kesehatan Gigi Agar Terhindar dari Masalah Karang Gigi

BACA JUGA:Seorang Mekanik Perusahaan di Palembang Tertimpa Alat Berat, Diduga Kecelakaan Kerja


Warga bantu petugas Kepolisian evakuasi Mayat Mr X yang ditemukan mengapung di kolam retensi Pipa Reja, Jum'at (25/8/2023).-Mulyadi-PALTV

"Saat mau melihat orang mancing di kolam dan melintas di TKP, saya melihat ada seperti orang yang mengapung. Kemudian saya melapor ke Ketua RW," ujar Minto.

Menurut Minto, dari ciri-ciri pria itu dirinya tidak mengenali dan memastikan bahwa korban bukan warga sekitar.

"Saya tidak kenal, sepertinya bukan orang sini," kata Minto.

Setelah dievakuasi, korban Mr X selanjutnya dibawa ke RS Bhayangkara Muhammad Hasan Palembang untuk dilakukan visum oleh tim kedokteran forensik.

BACA JUGA:Sriwijaya Dokumenteris: Mengangkat Kisah-kisah Masyarakat Sumatera Selatan Melalui Lensa Film Dokumenter

BACA JUGA:Ketua Perbasi Sumsel M Hidayat Minta Kejati Sumsel Ungkap Tuntas Kasus Korupsi KONI Sumsel


Korban Mr X dibawa ke RS Bhayangkara Muhammad Hasan Palembang untuk dilakukan visum oleh tim kedokteran forensik, Jum'at (25/8/2023).-Mulyadi-PALTV

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv