Pusing Kerjakan Skripsi? Coba Lakukan Ini Biar Tidak Stres

Pusing Kerjakan Skripsi? Coba Lakukan Ini Biar Tidak Stres

Ilustrasi mahasiswi stres mengerjakan skripsi.-JESHOOTS-com-pixabay.com/JESHOOTS-com

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Stres sebenarnya dapat dialami oleh banyak orang, bukan hanya mahasiswa tingkat akhir saja. Orang dewasa adalah orang yang rentan terkena Stres karena banyak faktor. Namun, kebanyakan mahasiswa adalah orang yang sebagian besar mengalami Stres, terutama untuk mereka yang mahasiswa akhir di mana mereka dituntut menyelesaikan tugas akhir.

Menyelesaikan tugas akhir memang kewajiban setiap mahasiswa karena mereka sudah berani memulai kehidupan perkuliahan. Oleh sebab itu, mereka juga diharuskan mengakhirinya dengan menyelesaikan tugas akhir mereka. Tuntutan untuk segera menyelesaikan tugas akhir, ditambah dengan perintah dari orang-orang yang menyuruh untuk cepat lulus, akan membuat mahasiswa menjadi tertekan.

Nah, agar terhindar dari stres, ada baiknya simak tips berikut ini.

1. Melakukan hobi

BACA JUGA:Pesona Ayek Pacar, Destinasi Wisata Buatan di Kabupaten Lahat

BACA JUGA:Penting Nih! Begini Cara Menjaga Kesehatan Mata Anak

Setiap orang memiliki hobinya masing-masing, mulai dari membaca buku hingga jalan-jalan. Melakukan hobi dipercaya dapat meredakan stres karena kita melakukan kegiatan yang kita sukai. Dengan melakukan kegiatan yang kita sukai, maka kita akan meredakan stres dan meningkatkan kesenangan di dalam tubuh dan dapat menjernihkan pikiran kita.

2. Berendam air hangat

Stres juga dapat diatasi dengan cara berendam di air hangat. Dengan berendam di air hangat akan membuat tubuh menjadi rileks dan tidak tegang. Tambahkan wewangian saat berendam agar dapat kita nikmati dan menenangkan pikiran. Usahakan jangan memikirkan hal-hal berat selagi berendam. Kalian juga dapat menyetel lagu santai dan menenangkan.

3. Mengonsumsi makanan atau minuman kesukaan

BACA JUGA:Menikmati Nasi Goreng Padang yang Pedas Gurih

BACA JUGA:Video: Bayi Perempuan Cantik dalam Kardus di Desa Penuguan

Sebagian besar orang yang terkena stres kebanyakan mencari makanan atau minuman kesukaannya. Seperti kebanyakan perempuan yang cenderung akan mengonsumsi makanan dan minuman manis. Selain itu, mengonsumsi cokelat juga dipercaya dapat meningkatkan mood kita.

4. Pergi berlibur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: