Kawasaki luncurkan ATV Pertama di Indonesia: Brute Force 750
Kawasaki luncurkan ATV Pertama di Indonesia: Brute Force 750--Kawasaki.com
PALTV.CO.ID,- Salah satu model yang diluncurkan adalah Kawasaki Brute Force 750, sebuah ATV dengan mesin besar dan fitur-fitur canggih yang ditujukan untuk kebutuhan rekreasional dan utilitas.
Kawasaki Brute Force 750 adalah ATV pertama Kawasaki di Indonesia
Kawasaki Brute Force 750, adalah kendaraan empat roda yang dirancang untuk menaklukkan berbagai medan, baik untuk kebutuhan rekreasi maupun pekerjaan berat seperti di perkebunan atau pertambangan.
Untuk pertama kalinya, Kawasaki Indonesia memperkenalkan lini kendaraan all-terrain vehicle (ATV) dalam upaya memperluas segmen pasar mereka di Indonesia.
BACA JUGA:Lupa Password Gmail? Ini 2 Cara Ampuh Ganti Password Tanpa Nomor HP Aktif!
BACA JUGA:Perbedaan Mata Silinder, Minus, dan Plus yang Harus Dipahami
"Ini bukan skutik, tapi ATV yang dilengkapi setang untuk kemudahan manuver," ujar perwakilan Kawasaki.
ATV ini dirancang dengan kenyamanan pengendalian yang mirip dengan motor, namun dengan stabilitas dan kekuatan khas kendaraan roda empat.
Desain yang Unik dan Kokoh
Dari segi tampilan, Brute Force 750 tampil gagah dengan desain yang terinspirasi dari kendaraan off-road modern.
BACA JUGA:Daftar 10 SUV Paling Laris Agustus 2024: BYD Masuk Daftar, Fortuner Turun Peringkat
BACA JUGA:Seorang Warga Musi Banyuasin Diterkam Buaya Saat Memeras Minyak Ilegal
Salah satu fitur yang menonjol adalah headlamp yang terletak di setang, memberikan visibilitas lebih baik ketika berbelok, sesuai dengan arah tikungan.
Desain depan yang kokoh dilengkapi dengan gril dan bumper, yang membuatnya tampak seperti kendaraan jeep modern.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber