27-29 Agustus 2024, KPU Muba Buka Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati untuk Pilkada 2024
Pada tanggal 27-29 Agustus 2024, KPU Muba buka Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Banyuasin untuk Pilkada 2024.-Ruzi Iskandar-PALTV
Poin keempat dan kelima mengenai persyaratan-persyaratan yang harus dipenuhi oleh Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Muba.
Kemudian poin keenam mengenai permohonan akses Sistem Informasi Pencalonan (Silon) untuk pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Muba.
Poin ketujuh mengenai layanan hepdesk KPU Muba untuk pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Muba.
BACA JUGA:Pesta Rakyat Askolani-Netta Ngeradak Kampung Hibur Warga Kelurahan Makarti Jaya Banyuasin
BACA JUGA:Puncak Kemarau 2024, Harga Pangan di Palembang Masih Stabil
Pengumuman Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Musi Banyuasin Tahun 2024 halaman 3 dan 4.--Tangkapan layar dokumen KPU Kabupaten Musi Banyuasin
Mengenai tata cara Pembukaan Akses Silon dan Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Muba Tahun 2024 dapat menghubungi alamat email [email protected] atau di nomor ponsel 08117315975, 087897379289 (Muhammad Ali).
Bisa juga datang langsung ke Kantor KPU Muba di Jalan Sekayu-Muara Teladan RT 035 RW 010 Kelurahan Balai Agung Kecamatan Sekayu Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan.
Ketua KPU Muba M Sigid Nugroho menyapaikan bahwa tahapan pendaftaran ini adalah bagian dari rangkaian proses menjelang Pilkada pada November 2024.
"Kami mengundang semua pihak yang berminat untuk mengikuti proses ini dengan menjunjung tinggi semangat demokrasi dan integritas," ajak M Sigid Nugroho pada hari Sabtu, 25 Agustus 2024 di Sekayu.
BACA JUGA:Nggak Sampai Sejuta! 5 Rekomendasi Jam Pria yang Bikin Penampilan Makin Kece
BACA JUGA:Harga Sepeda Motor Jadul Semakin Tinggi, Kolektor Harus Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam
KPU Muba, lanjut Sigid, akan memastikan proses seleksi Paslon Bupati dan Wakil Bupati Muba berlangsung secara transparan dan adil.
Dalam pelaksnaannya, KPU Muba melibatkan pengawasan ketat dari berbagai pihak, termasuk Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Musi Banyuasin (Bawaslu Muba) dan masyarakat.
"Kami ingin memastikan bahwa Pilkada 2024 di Kabupaten Musi Banyuasin ini berlangsung secara jujur dan demokratis, sehingga bisa menghasilkan pemimpin yang amanah dan mampu membawa kemajuan bagi daerah," tutur M Sigid Nugroho.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: