KPU Muba Kunjungi PALTV untuk Audiensi Debat Publik Pilkada Musi Banyuasin
Ketua KPU Muba M Sigit Nugroho kunjungi PALTV untuk audiensi Debat Publik Kedua Pilkada Musi Banyuasin, Kamis (17/10/2024).-Ilham Wahyudi-PALTV
PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Musi Banyuasin (KPU Muba) mengadakan kunjungan ke PALTV pada hari Kamis, 17 Oktober 2024.
Kunjungan tersebut untuk melakukan audensi bersama terkait pelaksanaan Debat Publik Pilkada Muba kedua, yang rencananya akan digelar pada 22 November 2024 mendatang.
Selain melakukan audiensi bersama dengan PALTV, Ketua KPU Muba juga menyempatkan untuk mengisi sebagai narasumber di program Halo Palembang.
Ketua KPU Musi Banyuasin M Sigit Nugroho menjelaskan, kunjungan ini untuk melakukan audensi bersama PALTV terkait pelaksanaan Debat Publik Pilkada Muba yang kedua.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Tiba di Tanah Air, Seluruh Pemain Segera Kembali ke Klubnya Masing-Masing
BACA JUGA:Pedagang Pasar 16 Ilir Palembang Kembali Berjualan Seperti Biasa Usai Aksi Demo Tutup Kios
“Jadi, kami datang ke sini sesuai dengan undangan dari PALTV bahwa mereka mengajukan proposal untuk menyelenggarakan Debat Publik Pilkada Muba yang kedua,” terang M Sigit Nugroho.
M Sigit Nugroho, Ketua KPU Muba, Kamis (17/10/2024). -Ilham Wahyudi-PALTV
Masih dikatakan Sigit, dirinya mendengarkan apa yang telah dipaparkan oleh Tim PALTV dengan harapan paparan tersebut disetujui oleh Anggota KPU Muba lainnya.
“Debat Publik kedua tersebut rencananya akan digelar pada tanggal 22 November 2024 mendatang, dua hari tepat sebelum minggu tenang,” tutur M Sigit Nugroho.
Menurut M Sigit Nugroho, mengenai materi Debat Publik pertama dan kedua sudah dipersiapkan yang sudah disepakati bersama, sesuai dengan keinginan masing-masing Paslon.
BACA JUGA:Kejar Realisasi 100 Persen, Penghapusan Denda PBB Diberlakukan di Palembang
BACA JUGA:Holiday Angkasa Wisata Berangkatkan 433 Jemaah Umrah Langsung dari Palembang ke Madinah
“Untuk Debat pertama dan kedua, materi sudah kita persiapkan sesuai dengan kesepakatan bersama Paslon. Terdapat tiga tema yang telah dipersiapkan dan ditentukan untuk Debat Publik pertama dan kedua,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: paltv