Urai Kemacetan, Pj Walikota Palembang Pantau Langusng Uji Coba Contraflow
Urai Kemacetan, Pj Walikota Palembang Pantau Langusng Uji Coba Contraflow-Foto/Sandy Pratama-PALTV
PALEMBANG, PALTV.CO.ID– Penjabat (PJ) Walikota Palembang, Ucok Abdulrauf Damenta, didampingi Kepala Dinas Perhubungan Kota Palembang, Kepala Dinas Kominfo Kota Palembang, dan Kasat Lantas Polrestabes Palembang, secara langsung meninjau pelaksanaan uji coba Contraflow, U-turn Rumah Sakit Siti Fatimah hingga U-turn, Korem Gapo, guna mengurai kemacetan di Jalan Kolonel Haji Burlian, hingga Jalan Jenderal Sudirman Palembang, pada Senin pagi, 22 Juli 2024.
Dalam Kesempatan tersebut, Pj Walikota Palembang, meninjau satu per satu titik kepadatan lalu lintas yang terjadi, setelah dilaksanakannya uji coba Contraflow pada pagi hari, pukul 06.00 Waktu Indonesia Barat (WIB) hingga pukul 08.30 WIB, dan pada sore hari, Pukul 16.00 WIB hingga 18.00 WIB.
Pj Walikota Palembang, Ucok Abdulrauf Damenta mengatakan, dari evaluasi, pelaksanaan Contraflow ini belum memusakan, lantaran jumlah kendaraan dan lebar jalan tidak sebanding.
“belum memuaskan ya, karena beban jumlah kendaraan dan lebar jalan tidak sebanding. Jadi Contraflow ini hanya simulasi hari ini saja.” Kata Ucok Abdulrauf Damenta.
BACA JUGA:Joe Biden Mundur Dari Persaingan Pencalonan Presiden AS
Selain itu, masyarakat Palembang banyak yang belum mengetahui adanya Contraflow, sehingga hanya sedikit kendaraan yang masuk ke jalur Contraflow, dan menimbulkan penumpukan kendaraan di beberapa titik, seperti di U-turn Punti Kayu, dan di depan SD Muhammadiyah.
“masyarakat sepertinya belum tau banyak menggunakan Contraflow, sehingga sedikit yang masuk ke sana. Tapi ini belum jadi hal baku. Ada penumpukan di U-turn Punti Kayu, dan di depan SD Muhammadiyah. Kita menghimbau orang tua murid yang mengantar di SD Muhammadiyah, untuk tidak ngetem di situ.” Tungkasnya.
Langkah selanjutnya, akan dilakukan buka tutup barier yang terpasang untuk mengurai kepadatan lalu lintas.
“bisa juga besok kita tidak pakai Contraflow, kita bisa pakai yang satu lagi. Buka tutup. Kita akan berlakukan di jam-jam kepadatan.”Lanjut Pj Walikota Palembang.
Urai Kemacetan, Pj Walikota Palembang Pantau Langusng Uji Coba Contraflow-Foto/Sandy Pratama-PALTV
Ditambahkan Pj Walikota Palembang. Untuk hari Selasa 23 Juli 2024, simulasi masih akan dilakukan, namun masih akan dievaluasi terlebih dahulu, akan tetap dilakukan Contraflow, atau simulasi rekayasa lalu lintas lain. jika seluruh simulasi rekayasa lalu lintas dirasa tidak efektif, tidak menutup kemungkinan akan diberlakukan ganjir genap.
Urai Kemacetan, Pj Walikota Palembang Pantau Langusng Uji Coba Contraflow-Foto/Sandy Pratama-PALTV
“Dalam minggu ini kita simulasi terus. Kita lihat sore nanti, ada evaluasi lagi, baru kita tetapkan. Simulasi ini untuk kepentingan masyarakat. Ganjil genap itu alternatif selanjutnya, kalau semuanya stag, baru kita tetapkan ganjil genap untuk ketegasan berlalu lintas.” Tambah Pj Walikota Palembang, Ucok Abdulrauf Damenta.”(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber