Kue Bugis Mandi Nikmatnya Camilan Manis Berkuah Santan

 Kue Bugis Mandi Nikmatnya Camilan Manis Berkuah Santan

Kue Bugis Mandi Nikmatnya Camilan Manis Berkuah Santan--ig.com/@baking_bunda

PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- Di Pulau Jawa kue bugis ini dikenal sebagai kue putri mandi. Pengemasan kue bugis juga berbeda di tiap daerah ada yang dibungkus daun pisang muda, dilipat segi empat, atau dibentuk seperti piramida di Sumatra.

Meski memiliki banyak variasi, kue bugis mandi tetap unik dengan kuah santannya yang gurihnya

Menikmati kue manis dengan kuah santan ini mengapa tidak, ditemani dengan segelas teh hangat sungguh moment yang paling indah apalagi dimusim hujan.

Kue Bugis Mandi  dengan isian unti kelapa yang legit, adalah pilihan sempurna untuk dinikmati bersama keluarga besar. Kenapa dinamai "bugis mandi" karena cara penyajiannya yang disiram dengan kuah santan.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Lakukan Kunjungan Industri ke PTBA dan Serahkan Sertifikat Paten

Kombinasi rasa manis dan gurih dari kue ini sangat disukai oleh banyak orang karena kue ini sangat cocok dengan lidah kita.

Anda bisa membuat kue bugis mandi sendiri di rumah dengan resep sederhana berikut ini. Proses pembuatannya mudah dan tidak merepotkan.

Bahan Kue Bugis Mandi: 50 gram kelapa parut, 25 gram gula merah, ⅛ sdt garam, 1 lembar daun pandan, 25 ml air, 150 gram tepung ketan putih, 50 gram kentang kukus, 20 gram gula bubuk, ¼ sdt garam, 100 ml santan hangat, Pewarna makanan hijau secukupnya, ½ sdt minyak goreng, Daun pisang dibentuk takir.

Cara Membuat: Campurkan semua bahan isian dalam wajan, masak sembari diaduk hingga kalis. Angkat dan dinginkan sejenak.

BACA JUGA:ArcheAge War MMORPG Baru Saja Dirilis

Aduk rata tepung ketan putih, kentang, gula bubuk, dan garam dalam wadah. Tambahkan santan hangat sedikit demi sedikit sembari diuleni hingga kalis. Beri minyak goreng dan uleni lagi.

 Tambahkan pewarna hijau, uleni hingga warnanya merata.

Ambil sedikit adonan kulit, pipihkan dan beri isi. Bentuk bulat dan letakkan di atas takir daun yang sudah dioles sedikit minyak.

Kukus selama 10 menit dengan api sedang, sesekali buka setiap 2 menit hingga matang. Kuah santan yang gurih membuat kue bugis mandi semakin istimewa. Berikut takaran dan cara membuatnya:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber