Grab Ventures Velocity Batch 7: Dukungan untuk Startup Lokal di Asia Tenggara

Grab Ventures Velocity Batch 7: Dukungan untuk Startup Lokal di Asia Tenggara

Grab Ventures Velocity Batch 7 akan di gelar tahun ini --Foto : id.techinasia.com

Fokus Program Akselerator

Pada Batch 7 ini, GVV akan berfokus pada startup dengan model bisnis Direct-to-Consumer (D2C) terutama di bidang retail dan kecantikan (beauty), serta startup yang bergerak di bidang social commerce, keberlanjutan (ESG), pengembangan UMKM (MSME enablement), dan manajemen sumber daya manusia (Human Resources Information System - HRIS).

 

Kesempatan Pitching dan Paparan di Tech in Asia Conference

Startup yang berhasil lolos seleksi GVV akan mendapatkan kesempatan untuk melakukan pitching di acara Tech in Asia Conference pada 23-24 Oktober 2024. 

Di acara ini, para startup GVV dapat mempresentasikan model bisnis dan solusi mereka kepada investor, venture capitalist, dan pemangku kepentingan lainnya, memberikan peluang besar untuk mendapatkan perhatian dan pendanaan.

BACA JUGA:Cara Aman Melakukan Jump Start pada Aki Mobil yang Soak, Simak Langkah-langkah Ini

 

Fasilitas dan Manfaat Program GVV

Grab Ventures Velocity (GVV) merupakan inisiatif dari Grab yang berlangsung selama 12-16 minggu. Program ini bertujuan untuk mempercepat pertumbuhan bisnis startup yang potensial dengan menyediakan akses pasar, kapasitas teknologi, bimbingan, serta jaringan ekosistem Grab dan OVO.

Selama program berlangsung, para peserta akan mendapatkan berbagai manfaat, antara lain kesempatan untuk menjalankan pilot program di dalam ekosistem Grab yang melibatkan konsumen langsung, Mitra Merchant, dan Mitra Pengemudi. 

Selain itu, startup akan mendapatkan pelatihan intensif, mentoring, dan workshop dengan para ahli dan praktisi startup. Mereka akan belajar mengenai berbagai aspek penting seperti branding, fundraising, dan strategi go-to-market, yang semuanya dirancang untuk membantu mereka meraih sukses di pasar

Dengan pembukaan pendaftaran untuk Batch 7 ini, Grab Ventures Velocity terus menunjukkan komitmennya untuk mendukung ekosistem startup di Asia Tenggara, khususnya di Indonesia.

BACA JUGA:4 Manfaat Ini Bisa Didapatkan Pengendara Hanya Dengan Menyalakan Sepeda Motor Menggunakan Kick Starter!

Program ini tidak hanya menawarkan bimbingan dan dukungan, tetapi juga peluang besar untuk berkembang dan berhasil di pasar yang kompetitif. Bagi para penggiat startup yang berambisi untuk membawa bisnis mereka ke tingkat berikutnya, GVV Batch 7 adalah kesempatan emas yang tidak boleh dilewatkan.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber