Presiden Jokowi Sampaikan Pesan Penting di Upacara Hari Lahir Pancasila 2024

Presiden Jokowi Sampaikan Pesan Penting di Upacara Hari Lahir Pancasila 2024

Upacara Hari Lahir Pancasila 2024--Foto : Youtube@BPIP RI

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Presiden Joko Widodo menghadiri upacara peringatan Hari Lahir Pancasila 2024 yang berlangsung di Lapangan Garuda Pertamina Hulu Rokan, Kota Dumai, Riau, pada Sabtu (1/6/2024).

Pada acara tersebut, Presiden Jokowi mengenakan pakaian adat Melayu Riau berwarna hitam dengan corak keemasan, lengkap dengan tanjak. Baju adat ini pernah dikenakannya ketika menerima gelar adat dari Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau pada 2019.

Dalam pidatonya, Presiden Jokowi menegaskan pentingnya Pancasila sebagai jiwa pemersatu bangsa menuju Indonesia Emas 2045. "Pancasila merupakan jiwa pemersatu bangsa yang akan membawa kita menuju Indonesia Emas 2045," ujarnya.

Presiden juga menekankan perlunya bersyukur atas kestabilan dan kekokohan negara di tengah situasi global yang tidak menentu.

BACA JUGA: Meningkatkan Profil Belajar Pancasila, SMP Negeri 34 Palembang Gelar Seminar Jurnalistik


Presiden juga menekankan perlunya bersyukur atas kestabilan dan kekokohan negara--Foto : Youtube@BPIP RI

"Kita harus bersyukur bahwa negara kita kokoh dan stabil. Di tengah dunia yang penuh ketidakpastian dan berbagai krisis geopolitik, Indonesia tetap bersatu dan ekonominya terus tumbuh," kata Jokowi.

Lebih lanjut, Presiden Jokowi mengajak masyarakat untuk tetap optimis karena Indonesia memiliki Pancasila sebagai penuntun arah bangsa, serta kekayaan sosial dan budaya yang kokoh.

"Kita harus selalu optimis karena kita memiliki Pancasila yang memandu arah bangsa. Kita juga memiliki modal sosial dan kebudayaan yang kuat, serta sumber daya manusia dan alam yang melimpah," tambahnya.

Presiden Jokowi juga menyoroti komitmen negara dalam pengelolaan aset negara, termasuk pengambilalihan Blok Rokan dari Chevron. "Blok Rokan di Riau adalah salah satu upaya kita untuk mengambil kembali aset negara. Setelah dikelola oleh Chevron selama 90 tahun, kita ambil alih sebagai bentuk nyata kehadiran negara untuk masyarakat," tandasnya.

BACA JUGA:Narapidana Lapas Kayuagung Dukung Ideologi Pancasila melalui Penguatan dari Kepala BPIP

Upacara peringatan Hari Lahir Pancasila ini dihadiri oleh berbagai lapisan masyarakat dan pejabat negara, menandai komitmen bersama untuk terus menjaga dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber