Berencana Membeli Nissan Terrano? Cek Konsumsi BBM-nya Terlebih Dahulu

Berencana Membeli Nissan Terrano? Cek Konsumsi BBM-nya Terlebih Dahulu

Berencana Membeli Nissan Terrano? Cek Konsumsi BBM-nya Terlebih Dahulu --Foto : ig@carbusters_id

Kekurangan Nissan Terrano

Setelah mengetahui kelebihan, saatnya kita membahas mengenai kekurangan Nissan Terrano. Apa saja kekurangannya?

1. Minim Fitur

Sebagai mobil SUV di era 1990-an, Nissan Terrano sangat disayangkan karena tidak dilengkapi dengan fitur yang mumpuni. Beberapa fitur yang ada di antaranya AC, radio, power window, pengaturan spion elektrik, dan pengaturan jok secara manual.

Namun, mobil ini memiliki fitur pengaturan arah semburan AC beserta heater yang cukup jarang ditemui pada masa itu. Fitur-fitur tersebut memang tergolong umum pada mobil di era 1990-an.

BACA JUGA:Konsumsi BBM Datsun GO+ Panca M/T: Apakah Mesin 1.200 cc 3 Silinder Benar-benar Irit

 

2. Posisi Duduk Kurang Nyaman

Hampir menjadi masalah umum pada mobil era 1990-an bahwa posisi duduknya kurang nyaman. Rasa tidak nyaman ini biasanya dikeluhkan oleh penumpang yang duduk di baris kedua.

Umumnya, penumpang merasa bahwa ergonomi pada jok kurang baik, sehingga badan mudah pegal. Banyak orang menduga bahwa desain jok serta material yang digunakan mempengaruhi kenyamanan saat duduk dalam waktu lama.

 

3. Kopling Berat

Kekurangan lain dari Nissan Terrano terletak pada kopling yang terasa cukup berat saat diinjak untuk perpindahan gigi. Hal ini membuat pengemudi merasa cepat pegal ketika harus sering menggunakan kopling di tengah kemacetan. Solusinya adalah mengganti komponen kopling yang sudah mulai aus karena usia pakai.

BACA JUGA:Belum Semua Mengerti Arti Huruf E di Indikator BBM, Dikira Empty Ternyata Bukan

Sebelum memutuskan untuk membeli Nissan Terrano, pertimbangkan juga mengenai konsumsi bahan bakar mobil ini. Bagi sebagian orang, konsumsi bahan bakar tersebut dianggap tidak terlalu boros untuk ukuran mobil dengan kapasitas mesin 2.400 cc. Namun bagi mereka yang belum terbiasa, tentu konsumsi bahan bakar tersebut dianggap boros dan memberatkan biaya operasional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber