Jangan Main-main! Ini Ancaman bagi Pemimpin yang Zalim Menurut Al-Qur’an dan Hadis Rasulullah SAW

Jangan Main-main! Ini Ancaman bagi Pemimpin yang Zalim Menurut Al-Qur’an dan Hadis Rasulullah SAW

Jangan main-main! Ini ancaman bagi pemimpin yang zalim menurut Al-Qur’an dan Hadis Rasulullah SAW.--freepik.com/@rawpixel.com

Mereka termasuk dalam golongan pertama yang akan masuk neraka. Sebagaimana beliau bersabda:


Pemimpin yang tidak melaksanakan tugas dan kewajibannya dengan baik atau tidak amanah, maka kelak dia tidak akan mencium bau surga.--freepik.com/@Racool_studio

BACA JUGA:Ini Alasan Seorang Muslim Jaga Lisan! Karena Setiap Perkataan Do'a. Berikut penjelasannya!

"Telah ditampakkan padaku tiga golongan pertama yang akan masuk neraka, yaitu seorang pemimpin yang durhaka, orang kaya yang tidak mau menunaikan hak-hak Allah, dan orang miskin yang congkak." (HR Ibnu Hibban dan 'Uyainah).

Ganjaran lain bagi pemimpin yang zalim adalah neraka Jahanam. Kelak mereka akan ditempatkan di sumur Habhab dalam lembah neraka. Rasulullah SAW bersabda:

"Sesungguhnya di dalam Neraka Jahanam ada sebuah lembah, dan di lembah itu terdapat sumur bernama Habhab. Allah pasti akan menempatkan setiap penguasa yang sewenang-wenang dan menentang kebenaran di dalamnya." (HR Ath-Thabrani, Al-Hakim).

Kebencian Rasulullah SAW terhadap pemimpin zalim juga dinyatakan dalam hadis yang mendoakan keburukan bagi pemimpin tersebut.

BACA JUGA:Jangan Sampai Tidak Tahu, Inilah 7 Hobi Yang Dilarang Dalam Agama Islam.


Islam mengajarkan agar menjadi pemimpin yang baik, adil, jujur, amanah, dan bijaksana agar selamat di dunia dan akhirat.--freepik.com/@freepik

"Wahai Allah, barang siapa yang memimpin suatu urusan umatku, lalu menyusahkan mereka, maka susahkanlah dia." (HR Muttafaq 'alaih).

Pemimpin adalah abdi atau pelayan bagi anggota atau kelompoknya, baik dalam perusahaan, masyarakat, keluarga, atau negara.

Mengutip dari laman bpkh.go.id, dalam sebuah ungkapan dikatakan, "Sayyid al-Qaum khaadimuhu," yang berarti "Pemimpin sebuah kaum adalah pelayan bagi kaumnya."

Oleh karena itu, mereka tidak boleh berbuat zalim terhadap orang-orang yang dipimpin. Semua kebijakan yang dibuat harus mengacu pada kepentingan yang dipimpin. Bila ia mengkhianati amanah yang diberikan, dosa besar dan azab yang pedih akan menantinya.

 BACA JUGA:Muslim Harus Tahu! Ini Alasan Mengapa Bulan Syawal Dianjurkan Untuk Menikah, Simak Penjelasannya!

Itulah penjelasan singkat mengenai akibat yang akan diperoleh para pemimpin yang zalim. Semoga kita semua terhindar dari pemimpin yang zalim. Amin.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber