ini Mobil Paling Worth It, Semua Mobil Lain Jadi Terasa Kemahalan!

ini Mobil Paling Worth It, Semua Mobil Lain Jadi Terasa Kemahalan!

ini Mobil Paling Worth It, Semua Mobil Lain Jadi Terasa Kemahalan!--youtube.com @carmudi indonesia

BACA JUGA:Qualcomm Tengah Siapkan 3 Prosesor Kelas Menengah Baru

Performa dan Konsumsi BBM

Dari segi performa, Suzuki Baleno A/T mampu mencapai 0-60 km/jam dalam waktu 4,8 detik dan 0-100 km/jam dalam 11 detik.

Untuk akselerasi 40-80 km/jam, Baleno hanya memerlukan waktu 4,5 detik. Hasil tes akselerasi lainnya seperti 0-402 m hanya dalam 18,1 detik.

Tak hanya itu, Suzuki Baleno juga menawarkan konsumsi bahan bakar yang cukup efisien. Dengan rute kombinasi dalam kota, tol, macet, idle, dan tes akselerasi, Baleno mampu mencapai konsumsi BBM kombinasi sebesar 13,9 km/l.

Sedangkan dengan rute tol, eco driving, dan maksimal 90 km/jam, konsumsi BBM Eco Driving Baleno mencapai 28,2 km/l.

BACA JUGA:Indonesia Sambut Rencana Kunjungan Paus Fransiskus

Angka ini sangat menguntungkan bagi pengguna yang mengutamakan efisiensi bahan bakar dalam penggunaan sehari-hari.

Fitur Keselamatan dan Kenyamanan

Suzuki Baleno juga dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan dan kenyamanan yang membuat pengalaman berkendara semakin aman dan menyenangkan.

Fitur keselamatan yang disematkan antara lain ABS, EBD, BA, ESP, HHC (untuk varian A/T), serta rem depan cakram ventilasi dan rem belakang tromol yang memberikan performa pengereman yang responsif dan handal.

BACA JUGA:Kebijakan Khusus Memudahkan Arus Balik Lebaran 2024 di Pelabuhan Panjang: Tiket Hangus Ditiadakan!

Sementara itu, fitur kenyamanan seperti suspensi depan MacPherson Strut dengan stabilizer dan suspensi belakang Torsion Beam memberikan keseimbangan yang baik antara kenyamanan dan stabilitas saat berkendara.

Ground clearance sebesar 165 mm juga memungkinkan mobil ini dapat melintasi berbagai medan dengan cukup lancar.

Dengan harga yang terjangkau, spesifikasi yang mumpuni, perfoma yang responsif, dan efisiensi bahan bakar yang baik, Suzuki Baleno 2023 layak menjadi pilihan sebagai "Mobil Paling Worth It".

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber