Puluhan Warga Tanjung Atap Pawai Keliling Desa Semarakkan Idulfitri 1444 Hijriah

Puluhan Warga Tanjung Atap Pawai Keliling Desa Semarakkan Idulfitri 1444 Hijriah

Kemeriahan pawai keliling Desa Tanjung Atap di Kecamatan Tanjung Batu Kabupaten Ogan Ilir dalam merayakan Idulfitri 1444 Hijriah.-Ahmad Romawi-PALTV

OGAN ILIR, PALTV.CO.ID - Puluhan warga Desa Tanjung Atap Kecamatan Tanjung Batu Kabupaten OGAN ILIR, melaksanakan pawai guna merayakan dan menyemarakkan hari raya Idulfitri 1444 Hijriah.

Dengan berbagai peralatan dan pakaian muslim yang ada, puluhan warga Desa Tanjung Atap di Kecamatan Tanjung Batu Kabupaten Ogan Ilir ini terlihat bersemangat merayakan Idulfitri 1444 Hjjriah.

Pada pawai keliling Desa Tanjung Atap ini tampak pula kreativitas budaya warga. Terlihat sepeda berukuran besar, pedati dengan kuda-kudaan, perahu hias, dan iringan penabuh alat musik tradisional ikut pula dalam arak-arakan.

Pawai keliling Desa Tanjung Atap di Kecamatan Tanjung Batu ini biasa digelar warga desa setiap tahun saat merayakan Idulfitri.

BACA JUGA:Wisata Speed Boat Indralaya Ramai Diminati Warga

BACA JUGA:Kapolres Prabumulih Patroli Stasiun Kereta Api


Warga Desa Tanjung Atap menampilkan kreativitas dengan membuat beragam properti pawai untuk memeriahkan perayaan Idulfitri 1444 Hijriah.-Ahmad Romawi-PALTV

Pawai keliling desa dilakukan guna memberikan kebahagiaan dan kemeriahan setelah satu bulan menjalankan ibadah puasa Ramadan.

Pawai ini diikuti oleh berbagai unsur elemen masyarakat. Baik itu pemuda, pemudi, tokoh adat desa, dan tokoh masyarakat setempat.

Pawai keliling Desa Tanjung Atap ini juga diharapkan dapat melestarikan nilai-nilai Islam yang sudah mentradisi di Kecamatan Tanjung Batu dan desa Tanjung Atap khususnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv