Waspadalah! Stroke Bisa Terjadi di Usia Muda, Ini 4 Penyebabnya

 Waspadalah! Stroke Bisa Terjadi di Usia Muda, Ini 4 Penyebabnya

Waspadalah! Stroke Bisa Terjadi di Usia Muda, Ini 4 Penyebabnya-jcomp-freepik

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Stroke adalah suatu kondisi dimana fungsi otak terganggu akibat gangguan (berkurangnya) aliran darah ke otak.

Akibatnya, otak tidak mendapatkan nutrisi dan oksigen yang dibutuhkan. Penyebab stroke ada dua macam, yaitu penyumbatan (trombus) pada pembuluh darah atau pecahnya pembuluh darah

Umumnya penyebab orang lanjut usia terserang stroke adalah karena  pembuluh darah mengeras akibat penuaan (arteriosklerosis) dan  lemak  menyumbat pembuluh darah (aterosklerosis).

Namun, beberapa penelitian terbaru menunjukkan peningkatan kejadian stroke yang menyerang kaum muda dan pekerja (usia 15-40).

BACA JUGA:Banjir Melanda Sekayu, BPBD Muba dan TNI Evakuasi Puluhan Santri yang Terjebak Banjir

Penyebab utama stroke pada kelompok ini adalah stres, penggunaan narkoba, alkohol, faktor genetik, dan gaya hidup yang tidak sehat.

kondisi penyakit ini tidak berlaku bagi orang tua saja, bisa juga bagi anak muda. Stroke adalah suatu kondisi di mana suplai darah ke suatu bagian otak terganggu atau berkurang, sehingga jaringan otak kekurangan oksigen.

Stroke merupakan penyakit serius yang dapat menyebabkan kecacatan dan kematian. Oleh karena itu, perlu segera memberikan pertolongan medis yang memadai untuk mengurangi risiko kerusakan otak dan masalah lainnya. Di bawah ini adalah jenis dan penyebab stroke yang bisa terjadi pada masa kanak-kanak.

Jadi harus berhati-hati ya karena stroke bisa terjadi bagi siapa saja tidak memandang umur, berikut hal yang terjadi dikarenakan stroke pada usia muda, Simak penjelasanya:


Waspadalah! Stroke Bisa Terjadi di Usia Muda, Ini 4 Penyebabnya-freepik-freepik

Penyebab stroke di Usia Muda

Stroke dapat terjadi karena sejumlah alasan, termasuk faktor risiko yang diturunkan dalam keluarga Anda, seperti tekanan darah tinggi atau gaya hidup yang buruk. Beberapa hal yang dapat mempengaruhi seorang remaja antara lain:

1. Kolesterol Tinggi.

Kolesterol Tinggi. Gejala stroke  disebabkan oleh kolesterol tinggi. Peningkatan kolesterol jahat (low-density lipoprotein/LDL) dalam darah dapat membentuk plak di pembuluh darah otak sehingga menyebabkan aterosklerosis (penyumbatan atau penyempitan darah di arteri).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber