Suka Penyu Ramah dan Unik! Eksplorasi Keindahan Pulau Penyu di Tanjung Benoa Bali

Suka Penyu Ramah dan Unik! Eksplorasi Keindahan Pulau Penyu di Tanjung Benoa Bali

Suka Penyu Ramah dan Unik! Eksplorasi Keindahan Pulau Penyu di Tanjung Benoa Bali--Instagram.com/@chef.on.street

PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- Jika Bali telah menjadi destinasi wisata impianmu untuk berlibur, maka Pulau Penyu di Tanjung Benoa adalah suatu tempat yang wajib masuk dalam daftar rencanamu. Pulau yang unik ini menjadi rumah bagi berbagai jenis penyu.

Pulau Penyu, sesuai dengan namanya, merupakan area penangkaran untuk beberapa spesies penyu yang terancam punah.

Lokasinya berada di Tanjung Benoa, Bali, dan dikelola secara mandiri oleh masyarakat setempat yang sebagian besar adalah nelayan.

Pulau ini bukan hanya sekadar destinasi wisata, tetapi juga menjadi wujud nyata kepedulian masyarakat terhadap pelestarian lingkungan, terutama penyu hijau dan jenis penyu lainnya seperti Penyu Lekang, Penyu Pipih, dan Penyu Sisik.

BACA JUGA:Kymco Skytown 150 Motor Matic Taiwan, Rival Baru Yamaha NMAX dan Honda PCX yang Siap Bersaing di Indonesia

Pulau Penyu terletak di kecamatan Kuta Selatan, kabupaten Badung, Bali. Desa Pakraman Tanjung Benoa menjadi tuan rumah bagi pulau ini.

Dahulu, area ini merupakan daratan timbul yang dikelilingi oleh hamparan pasir luas dan rawa-rawa di sekitarnya. Pemerintah setempat kemudian menginisiasi transformasi area tersebut menjadi tempat penangkaran penyu.

Untuk mencapai Pulau Penyu, wisatawan dapat menggunakan Glass Bottom Boat (GBB) yang unik dengan lantai kaca tembus pandang.

Perjalanan melintasi perairan Pantai Tanjung Benoa memberikan pengalaman tak terlupakan dengan pemandangan bawah laut yang menakjubkan.

BACA JUGA:Tari Burung Migran, Tarian Persembahan Desa Sungsang IV Sambut Tamu dan Meriahkan Kegiatan Desa

Harga tiket perahu GBB sekitar Rp. 350.000,- jika dipesan online melalui situs Balipedia, dan Rp. 500.000,- jika dibeli langsung di lokasi. Durasi perjalanan sekitar 15-20 menit, disertai pemandangan terumbu karang dan ikan-ikan berwarna.

Nah, paket ini tidak mahal kok. Sebab itu sudah termasuk plesiran di beberapa tempat di Pulau Penyu serta ada beberapa tempat penangkaran hewan yang langka.

Seperti iquana, penyu raksasa yang berumur ratusan tahun dan aneka jenis burung. Paket ini juga biasanya sudah digabung dengan makan siang.

Pulau Penyu buka setiap hari dari pukul 09.00 hingga 17.00 WITA, memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk menikmati kegiatan di pulau ini selama delapan jam penuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber