Tidak Hanya di Indonesia Ternyata Warteg Juga ada di Australia, Menunya Sayur Lodeh hingga Opor Ayam

Tidak Hanya di Indonesia Ternyata Warteg Juga ada di Australia, Menunya Sayur Lodeh hingga Opor Ayam

Tidak Hanya di Indonesia Ternyata Warteg Juga ada di Australia, Menunya Sayur Lodeh hingga Opor Ayam--instagram.com/@masak2dengannick

PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- Warteg tidak hanya ada di Indonesia, tapi juga bisa ditemui di New South Wales, Australia. Mulai dari sayur lodeh, opor ayam, kentang balado dan masih banyak masakan khas Indonesia lainya.

 Jika mendengar istilah Warung Tegal, atau yang biasa disingkat sebagai warteg, bukanlah hal yang asing bagi masyarakat Indonesia.

Warteg seringkali diidentikkan dengan warung makan sederhana yang menyajikan beragam masakan rumahan khas Indonesia, mulai dari sayur lodeh, opor ayam, sambal terong dan masakan khas Indonesia lainya yang disusun rapi dalam etalase kaca.

Keistimewaan warteg terletak pada bebasnya pelanggan untuk memilih lauk sesuai selera, harga yang terjangkau, serta porsi sajian yang cukup memuaskan.

 BACA JUGA:Stroke Hantui Generasi Muda UEA, Faktor-faktor Pemicu dan Kiat Pencegahan yang Mendesak

Warteg adalah singkatan dari Warung Tegal, yang terkenal menyajikan hidangan rumahan khas Indonesia. Menu warteg biasanya mencakup berbagai jenis sayuran, olahan daging, dan hidangan laut.


Tidak Hanya di Indonesia Ternyata Warteg Juga ada di Australia, Menunya Sayur Lodeh hingga Opor Ayam--instagram.com/-@masak2dengannick

Di Indonesia, makan di warteg adalah salah satu opsi paling ekonomis, dengan nasi dan 1-2 lauk bisa didapatkan dengan harga mulai dari Rp 10.000-an saja.

 Namun berbeda dengan warteg di New South Wales, Australia yang satu ini.

Seorang warga Australia bernama Nick Molodysky, yang terkenal sebagai konten kreator kuliner, membagikan pengalamannya di warteg Australia ini melalui akun Instagram @masak2dengannick.

BACA JUGA:Antusiasme Arek Suroboyo Sambut Trophy Experience FIFA World Cup U-17, Erick Thohir Optimis Surabaya Siap

Dia mengungkapkan bahwa memesan nasi dengan 3 lauk sayur dihargai sekitar 12 AUD, sedangkan jika memilih daging sebagai lauk, harganya sekitar 13 AUD, yang jika dihitung dalam rupiah berkisar antara Rp 121 ribu hingga Rp 131 ribuan.

 Nick menjelaskan, "Buat yang mau tahu nih restoran favoritku di Australia. Jadi di sini masih terjangkau, nasi dengan 3 lauk, kalau sayur aja harganya 12 dollar, kalau pakai daging jadi 13 dollar.


Tidak Hanya di Indonesia Ternyata Warteg Juga ada di Australia, Menunya Sayur Lodeh hingga Opor Ayam--instagram.com/-@masak2dengannick

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber