Keindahan Taman Rekreasi Ribang Kemambang dengan Jembatan Asmaranya
Keindahan Taman Rekreasi Ribang Kemambang dengan Jembatan Asmaranya--south sumatera tourism
PALEMBANG,PALTV.CO.ID - Weekend atau yang biasa dikenal dengan liburan merupakan moment yang ditunggu-tunggu oleh kebanyakan orang. Ketika waktu weekend tiba, banyak orang yang memilih menghabiskan waktu Bersama keluarganya dengan mengunjungi berbagai destinasi wisata.
Weekend atau liburan yang menyenangkan tentu saja tidak harus dengan mengunjungi destinasi wisata diluar kota yang mewah ataupun membutuhkan budget yang cukup banyak. tetapi, weekend yang menyenangkan juga dapat dirasakan pada saat menjelajahi dan bercengkerama dengan alam.
Kenapa memilih bercengkrama dengan alam? karena ketenangan maupun kebahagiaan yang sesungguhnya adalah ketika kita kembali menyapa alam.
Indonesia pada dasarnya terkenal akan kekayaan alam yang berada di berbagai daerah. Salah satu daerah di Indonesia yang masih memiliki potensi alam dengan suasana yang masih terjaga keasriannya ialah Kabupaten Lahat.
BACA JUGA:Derasnya Air Terjun Gunung Senyawe yang Menakjubkan
BACA JUGA:BNPT Inginkan Pemilu 2024 Jauh dari Aksi Kekerasan
Sebagian masyarakat Indonesia tentu saja merasa sangat asing saat kali pertama mendengar Lahat. Wajar saja, karena kabupaten yang dipimpin oleh Cik Ujang ini tidak seterkenal ibu kota Provinsi Sumatera Selatan, yaitu Kota Palembang.
Akan tetapi, jika kita berbicara mengenai masalah keindahan, Kabupaten Lahat ini sudah patut diacungi jempol. Kabupaten Lahat yang letaknya berada sekitar 220,5 kilometer jika ditempuh dari Kota Palembang ini mempunyai panorama keindahan alam yang sangat memukau.
Di Kabupaten Lahat ini juga terdapat barisan bukit-bukit yang masih berdiri tegak sambil diselimuti dengan lebatnya pepohonan yang menyegarkan mat akita saat memandangnya.
Tidak hanya sebatas barisan bukit-bukit saja yang menakjubkan saat berkunjung ke Lahat ini, panorama keindahan juga didukung dengan kehadiran air terjun yang kabarnya berjumlah ratusan serta memiliki bentuk pancuran yang unik-unik.
Air terjun yang berada di Kabupaten Lahat ini tidak hanya memiliki satu pancuran. Di Kabupaten Lahat ini kabarnya terdapat air terjun yang pancurannya datang dari berbagai arah.
Kemudian , kekayaan yang dimiliki oleh Kabupaten Lahat ini ialah dianugerahi situs-situs warisan megalitik yang berumur ratusan bahkan ribuan tahun lalu. Situs megalitikum itu konon katanya berada tersebar di hampir seluruh kecamatan yang terletak di Kabupaten Lahat.
Meskipun Kabupaten Lahat ini terkenal oleh banyaknya air terjun dan situs megalitik, taman rekreasi yang wajib di kunjungi ketika weekend juga terdapat di daerah ini. Lahat juga memiliki sebuah taman yang bisa jadi alternatif wisata apabila para wisatawan ingin merasakan sensasi santai yang berbeda. taman rekreasi yang dimaksud ialah Taman Ribang Kemambang.
Taman rekreasi Ribang Kemambang ini letaknya berada tepat di pusat Kota Lahat. Karena letak yang strategis dari taman ini menjadikan Taman Ribang Kemambang ini selalu dikunjungi warga lokal ataupun nin lokal, apalagi pada saat sore hari. Suasana yang rindang dan teduh di sekiataran taman ini membuat banyak warga yang datang berkunjung.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: