BNPT Inginkan Pemilu 2024 Jauh dari Aksi Kekerasan

BNPT Inginkan Pemilu 2024 Jauh dari Aksi Kekerasan

Kepala BNPT RI Komjen Pol Boy Rafli Amar di Palembang, Kamis 2 Maret 2023.-Firman Hidayat-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Momen pesta demokrasi Pemilu 2024 menjadi salah satu ajang besar yang digelar di tanah air. Sehingga, semua pihak mengawasi Pemilu 2024 ini, tidak terkecuali Badan Nasional Penanggulangan Teroris atau BNPT

Dalam pelaksanaan Dialog Kebangsaan pada hari Kamis, 2 Maret 2023 di Hotel Arya Duta Palembang, Kepala BNPT Komjen Pol Boy Rafli Amar menyampaikan bahwa BNPT akan mendukung penuh pelaksanaan Pemilu 2024 agar berlangsung aman dan jauh dari aksi kekerasan.

“BNPT mensupport kepada seluruh elemen bangsa untuk menjadi subjek dan objek pelaksanaan pesta demokrasi yang damai dan bermartabat. Jadi, semuanya kita sifatnya mengajak kepada semua pihak untuk menjadi pelaksana aktivitas demokrasi yang jauh dari aksi-aksi kekerasan, aksi-aksi yang bisa memecah belah bangsa, aksi-aksi yang menjadi ajang ujaran kebencian, aksi-aksi yang bisa merugikan masyarakat kita. Karena sangat mungkin satu kelompok bisa terprovokasi dan kemudian melakukan aksi-aksi kekerasan di luar batas yang bisa mengarah kepada kekerasan ekstrim, dan bahkan bisa mengarah ke aksi-aksi terorisme,” jelas Boy Rafli.

Ditambahkan oleh mantan Kadiv Humas Mabes Polri ini, BNPT mengajak seluruh pihak untuk menyukseskan Pemilu dengan membangun semangat persatuan dan kesatuan, guna mencegah polarisasi sosial dan hal-hal yang memecah belah bangsa Indonesia.

BACA JUGA:Ini Dia Rekomendasi 5 Beasiswa dalam Negeri untuk S1 yang Buka Tahun 2023/2024

BACA JUGA:Waah! Lionel Messi Bagi-bagi iPhone 14 Berlapis Emas 24 Karat Seharga Rp3,2 Miliar

“Kita membangun semangat persatuan dan kesatuan agar dicegah, tidak terjadi polarisasi sosial dan hal-hal yang bisa memecah belah bangsa kita. Demokrasi dalam kehidupan politik adalah sebuah ajang untuk bersama-sama, kita berikan penghormatan atas kedaulatan hak politik dari masyarakat Indonesia yang tentunya diharapkan berlangsung dengan damai, bermartabat dan demokratis,” terang Kepala BNPT.

Dengan suksesnya Pemilu mendatang, maka menurut Komjen Pol Boy Rafli Amar, bangsa Indonesia akan maju dan menjadi bangsa besar ke depannya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv