Film Horor Indonesia Lagi Naik Daun! Film Suzanna Diputar di Hampir Semua Bioskop
film SUzzanna saat ini tayang disemua bioskop . Film bergenre mistis yang diperankan artis Luna Maya ini sukses meraup penonton. --instagram.com/@lunamaya
PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- Bioskop bioskop di Indonesia saat ini sedang ramai memutar film-film horor. Bahkan di PS XXI Palembang yang ada di lantai 5 PS Mall, memutar film Suzanna Malam Jumat Kliwon di 3 dari 6 studio yang ada.
Film horor lainnya yang sudah memajang poster film Primbon, lalu film Petualangan Anak Penangkap Hantu dan lainnya. Dari akun instagram artis Luna Maya, selama pemutaran 2 hari film Suzzanna yang dimulai 3 Agustus sudah mencapai 357,450 penonton. Hanya dalam 2 hari penayangan.
Luar biasa, untuk film horor Indonesia. Film Suzzanna ini full mendebarkan, dengan ketawa khas Suzzanna yang mengerikan. Belum lagi diselingi adegan lucu dan sedihnya. Film ini diminati berbagai kalangan.
Luna Maya memang bukan kaleng-kaleng dalam memerankan film ini, walaupun sebelumnya dia mengaku sempat stress karena banyak karakter berlapis yang harus dia pelajari.
BACA JUGA:Gubernur Sumsel Herman Deru Hadiri Welcome Dinner Bersama Atlet Berkuda
Film Suzanna yang dibintangi Luna Maya ini disutradarai oleh Guntur Soeharjanto dan diproduksi oleh Soraya Intercine Film.
Sejak tayang, 3 Agustus Film ini diserbu banyak penontotn termasuk di bioskop di kota Palembang. Seperti film film Suzanna yang dulu yang mengisahkan perempuan hamil yang dibunuh karena balas dendam. Lalu arwahnya gentayangan dan membalas dendam sampai semuanya.
Pada 2018 lalu, film Suzanna Bernafas Dalam Kubur juga sukses di pasaran. Keberhasilan film-film horor Indonesia menunjukan bahwa produksi Film Indonesia mendapat tempat di hati penggemar film.
Mungkin inilah yang menjadi dasar bagi insan perfileman Indonesia untuk rebutan membuat film horor. Mereka terus menghasilkan karya karya yang diakui cukup berkualitas untuk genre ini.
BACA JUGA:Telok Ukan Makanan Musiman 17 Agustus Khas Kota Palembang
BACA JUGA:Jelang HUT RI Ke-78, Warga Asal Bandung Jual Bendera Merah Putih di Pagar Alam
Sepertinya para sutradara film Indonesia lebih yakin meraup penonton dari film film horor. Bahkan, hampir setiap bulan muncul film horor baru di bioskop. Mengapa film horor digemari dibandingkan film Indonesia genre lainnya.
Yup. Mungkin para penggarap film lebih memiliki pengalamanan dan berhasil menciptakan genre horor versi Indonesia yang sangat seram dan menakutkan. Lagi pula daya khayal tentang setan setan dan mahkluk halus di Indonesia sudah banyak digambarkandalam cerita cerita mistis zaman dulu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber