Biaya Haji Lunas, Jemaah Sumsel Tinggal Menghitung Hari Menuju ke Tanah Suci Mekkah

Biaya Haji Lunas, Jemaah Sumsel Tinggal Menghitung Hari Menuju ke Tanah Suci Mekkah

Seluruh calon jemaah haji asal Sumatera Selatan (Sumsel) telah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) pada hari terakhir pelunasan, Kamis, 25 April 2025.-Ilham wahyudi-PALTV

PALEMBANG,PALTV.CO.ID– Seluruh calon jemaah haji asal Sumatera Selatan (Sumsel) telah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) pada hari terakhir pelunasan, Kamis, 25 April 2025. Dari total 7.012 calon jemaah, seluruhnya telah memenuhi kewajiban pembayaran biaya haji.

Ketua Tim TPA Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umroh, Muhammad Muamar, mengonfirmasi bahwa proses pelunasan telah tuntas sepenuhnya. 

"Alhamdulillah, seluruh calon jemaah haji asal Sumatera Selatan sebanyak 7.012 orang telah melunasi biaya perjalanan ibadah haji tepat waktu," ujar Muamar saat diwawancarai pada Kamis (25/4).

Usai tahap pelunasan, proses selanjutnya adalah pengurusan dokumen penting seperti paspor dan visa. Para jemaah dijadwalkan masuk ke Asrama Haji pada 2 Mei dan akan diberangkatkan ke Tanah Suci pada 3 Mei 2025.

BACA JUGA:TNI AL Palembang Gagalkan Penyelundupan Baby Lobster Senilai Rp38 Miliar

BACA JUGA:Diduga Sakit, Seorang Perempuan Ditemukan Meninggal di Masjid Agung Palembang

“Pengurusan dokumen saat ini sedang kami kerjakan dan kami targetkan selesai secepatnya sebelum keberangkatan,” jelas Muamar.


Ketua Tim TPA Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umroh, Muhammad Muamar-Ilham wahyudi-PALTV

Ia juga menambahkan bahwa setelah dokumen selesai, para jemaah akan langsung dibagi ke dalam kelompok terbang (kloter) keberangkatan.

Jumlah terbanyak calon jemaah berasal dari Kota Palembang, Kabupaten OKU Timur, dan Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).

“Setelah dokumen selesai, kami akan susun jemaah ke dalam kloter-kloter. Saat ini, jumlah terbesar berasal dari Palembang, OKU Timur, dan OKI,” pungkasnya.


Seluruh calon jemaah haji asal Sumatera Selatan (Sumsel) telah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) pada hari terakhir pelunasan, Kamis, 25 April 2025.-Ilham wahyudi-PALTV

Dengan seluruh proses berjalan sesuai jadwal, para calon jemaah haji asal Sumsel dipastikan siap menjalankan ibadah haji tahun ini dengan persiapan yang matang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: