Plafon Rusunawa Komplek Islamic Center Kota Prabumulih Dijebol, Kabel dan Lampu Dicuri!

Plafon Rusunawa Komplek Islamic Center Kota Prabumulih Dijebol, Kabel dan Lampu Dicuri!

Plafon Rusunawa Komplek Islamic Center Kota Prabumulih Dijebol, Kabel dan Lampu Dicuri!-Anggi Perkasa -PALTV

PRABUMULIH, PALTV.CO.ID– Gedung Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) di kawasan Komplek Islamic Center, Jalan Lingkar Timur, Kota Prabumulih, mengalami kerusakan parah akibat aksi pencurian

Atap plafon gedung dijebol oleh pelaku yang diduga mencuri kabel listrik. Tak hanya itu, sejumlah lampu dan perlengkapan lainnya juga ikut hilang dicuri.

Kondisi memprihatinkan ini menjadi perhatian Pemerintah Kota Prabumulih. Wali Kota Arlan menyatakan bahwa Rusunawa tersebut rencananya akan digunakan kembali sebagai kantor beberapa dinas pemerintah.

Namun sebelum difungsikan, gedung perlu diperbaiki akibat kerusakan yang ditimbulkan oleh para pencuri.

BACA JUGA:Akhir Pelarian M. Zukri Zen, Mantan Anggota DPRD Palembang Diciduk di Tangerang!

BACA JUGA:Ratu Dewa Minta TP PKK, Posyandu dan Dekranasda Dukung Program Pemkot Palembang

“Banyak plafon yang rusak, kabel listrik hilang, bahkan lampu-lampu juga tidak ada lagi. Ini tentu akan segera kita perbaiki sebelum gedung difungsikan,” ungkap Wali Kota Arlan saat meninjau lokasi belum lama ini.


Rusunawa Komplek Islamic Center Kota Prabumulih-Anggi Perkasa -PALTV

Menurut Walikota Prabumulih, Arlan gedung Rusunawa bukan hanya sekedar rusak oleh tidak digunakan tetapi banyak yang hilang (dicuri, red). 

"Ini sedang kita perbaiki, bukan rusak ini tetapi hilang. Kan sayang kalau tidak kita manfaatkan gedung ini," kata Cak Arlan dengan memakai khas bahasa daerah Rambang. 

Tidak hanya bagian dalam gedung yang menjadi sasaran pencurian, pagar besi yang mengelilingi Komplek Islamic Center juga dilaporkan habis dicuri. Aksi pencurian ini terjadi karena kawasan tersebut sudah lama tidak digunakan dan minim pengawasan.


Walikota Prabumulih, Arlan-Anggi Perkasa -PALTV

Pemerintah kota akan segera mengambil langkah pengamanan dan pemulihan fasilitas agar gedung Rusunawa dan kawasan Islamic Center dapat kembali dimanfaatkan secara optimal. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: