Duel di Tengah Genangan, Dua Pengendara Motor Hantam-hantaman di Palembang, Diduga Salah Satunya ASN

Dua Pengendara Motor Hantam-hantaman di Palembang, --Foto : ss. medsos
PALTV.CO.ID - Sebuah aksi tak terduga terjadi di tengah lalu lintas pagi yang padat dan digenangi air di Jalan Sultan Mahmud Badaruddin II, KM 12, Palembang, Senin 14 April 2025.
Dua pria pengendara sepeda motor tiba-tiba terlibat adu jotos di tengah jalan hingga jadi tontonan warga dan viral di media sosial.
Video berdurasi 34 detik yang tersebar luas di Instagram memperlihatkan momen panas saat dua pria adu fisik tanpa melepas helm. Salah satu pria tampak mengenakan seragam ASN berwarna krem, sementara lawannya memakai jas hujan kuning terang lengkap dengan sepatu boot. Keduanya saling melayangkan pukulan dan tendangan, seolah tak peduli dengan tatapan puluhan mata yang menyaksikan.
keributan tersebut langsung menyita perhatian para pengguna jalan lain.--Foto : ss medsos
Pertarungan dramatis itu akhirnya dihentikan oleh seorang pria berjaket merah dengan potongan rambut cepak, yang dengan sigap melerai keduanya sebelum situasi semakin memanas.
BACA JUGA:Banjir Rendam Belasan Rumah Alang-Alang Lebar Terendam Usai Hujan Deras Semalaman
BACA JUGA:BRI Siapkan Rp3 Triliun untuk Buyback Saham, Ada Apa di Balik Strategi Ini?
Anang, warga sekitar--Foto : Mulyadi - PALTV
Anang, warga sekitar yang kebetulan melintas, membenarkan kejadian tersebut. Ia mengaku mendengar pemicu pertengkaran yang ternyata cukup sepele.
"Aku dengar mereka ribut soal cipratan air. Salah satunya marah karena kena cipratan, dari situlah mulai adu mulut terus berkelahi," ujar Anang.
Menurutnya, kondisi jalan saat itu memang sedang macet dan tergenang banjir, sehingga keributan tersebut langsung menyita perhatian para pengguna jalan lain.
"Ramai nian waktu itu, banyak yang berhenti nonton. Tapi setelah dilerai, mereka langsung pergi. Gak tahu kemana perginya," lanjutnya.
BACA JUGA:Pimpin Apel, Sekda Minta ASN Jalankan Visi Misi Walikota Palembang
BACA JUGA:Lonjakan Penggunaan Mobil Listrik Saat Mudik Lebaran 2025 Jadi Sinyal Positif Peralihan Energi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber