STQH Ke-28 Sukses Digelar, Indralaya Raih Gelar Juara Umum!

Pelaksanaan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis (STQH) ke-28 tingkat Kabupaten Ogan Ilir berlangsung lancar dan sukses hingga penutupan pada Jumat sore, 14 Februari 2025.-Foto/Ahmad Romawi-PALTV
OGAN ILIR, PALTV.CO.ID- Pelaksanaan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis (STQH) ke-28 tingkat
Kabupaten Ogan Ilir berlangsung lancar dan sukses hingga penutupan pada Jumat sore, 14 Februari 2025.
Kecamatan Indralaya berhasil meraih gelar juara umum dan berhak atas Piala Bergilir Bupati Ogan Ilir.
Acara STQH ini diselenggarakan di Gedung Serba Guna, Kantor Bupati Ogan Ilir, Tanjung Senai, dalam kompleks perkantoran.
Sepanjang pelaksanaannya, STQH ke-28 berjalan dengan baik dan mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak.
BACA JUGA:Audi Naik Kelas dengan Mobil Lebih Mewah dan Mahal
BACA JUGA:Holiday Angkasa Wisata Berangkatkan Jamaah Umroh Privat Keluarga Plus Turki
STQH tingkat Kabupaten Ogan Ilir resmi ditutup oleh Pj. Gubernur Sumatera Selatan yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Provinsi Sumatera Selatan, Sunarto.
Dalam sambutannya, ia mengapresiasi kelancaran acara serta dedikasi panitia dan peserta dalam menyukseskan ajang keagamaan ini.
Ketua Panitia Pelaksana, yang juga menjabat sebagai Kepala Bagian Kesra Kabupaten Ogan Ilir, Ahmad Albatani, menyampaikan bahwa STQH ke-28 diikuti oleh 16 kecamatan se-Kabupaten Ogan Ilir.
Kegiatan ini berlangsung dari 10 hingga 14 Februari 2025 dengan berbagai cabang yang diperlombakan, di antaranya:
BACA JUGA:Spektakuler! Flyboard Lighting di Festival Sungai Musi 2025, Pertama di Sumatera
BACA JUGA: Kuliner Unik! Pempek Tumpah, Nikmatnya Meluber di Setiap Gigitan
- Seni Baca Al-Qur'an
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: