Daihatsu Terios 2024, Masih Tetap Menarik Untuk Dimiliki ! Inilah Segala Keunggulannya!

Daihatsu Terios 2024, Masih Tetap Menarik Untuk Dimiliki ! Inilah Segala Keunggulannya!

Daihatsu Terios 2024, Masih Tetap Menarik Untuk Dimiliki ! Inilah Segala Keunggulannya!--free pik.com

PALTV.CO.ID,- Daihatsu Terios 2024 hadir sebagai salah satu pilihan menarik di segmen Low Sport Utility Vehicle (LSUV) bagi masyarakat Indonesia. 

Sebagai mobil berkapasitas tujuh penumpang, Daihatsu Terios telah menemani para penggemarnya selama 17 tahun. 

Dengan penggerak roda belakang dan opsi transmisi otomatis 4-speed, Daihatsu Terios dianggap ideal untuk petualangan, terutama di medan yang lebih menantang seperti pegunungan. 

Sebelum memutuskan untuk membeli, mari kita telusuri lebih dalam mengenai fitur dan keunggulan mobil ini.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Rayakan 79 Tahun Pengabdian dengan Upacara Peringatan HUT Pengayoman

BACA JUGA:Maksimalkan Petualanganmu dengan Xiaomi Electric Scooter 4 Lite 2nd Gen: Performa Tinggi dengan Desain Praktis

Daihatsu Terios 2024 tersedia dalam beberapa varian, yaitu X, R, R Custom, serta varian aksesoris ADS yang menawarkan tampilan lebih sporty. 

Mobil ini juga hadir dalam enam pilihan warna, termasuk dua warna baru: silver metallic dan greenish gun metal. 


Daihatsu Terios 2024, Masih Tetap Menarik Untuk Dimiliki ! Inilah Segala Keunggulannya!--free pik.com

Anda bisa memilih warna sesuai dengan selera dan karakter pribadi. Sebagai kendaraan petualang, harga Terios berkisar antara Rp244,05 juta hingga Rp310,25 juta on the road di Jakarta, dengan harga yang mungkin berbeda tergantung tipe, lokasi, dan wilayah dealer.

Dari segi desain, Daihatsu Terios 2024 menampilkan tampilan yang sporty dan modern, sangat cocok bagi mereka yang berjiwa muda dan gemar berpetualang ke luar kota. 

BACA JUGA:Apple Mengerjakan Perangkat Mirip IPad yang Dilengkapi Lengan Robotik.

BACA JUGA:Telah di rilis smartphone Vivo V40 dan V40 Pro

Di bagian eksterior, terdapat sentuhan modern pada desain bumper, grille, lampu depan yang berasap (smoke headlamp), dan lampu iluminasi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber