Anak Kecil Dilarang Keluar Rumah di Waktu Maghrib, Ini Alasannya Menurut Pandangan Islam

Anak Kecil Dilarang Keluar Rumah di Waktu Maghrib, Ini Alasannya Menurut Pandangan Islam

Menurut ajaran Islam, waktu Maghrib merupakan waktu setan datang bersamaan dengan datangnya kegelapan.--freepik.com/@h9images

Larangan keluar rumah saat waktu Maghrib merupakan hal yang tepat. Terlepas dari di waktu Maghrib setan-setan bertebaran, waktu Magrib juga merupakan salah satu waktu umat Islam melaksanakan salat. 

Selain itu, saat memasuki waktu Maghrib, Rasulullah SAW juga menganjurkan untuk menutup pintu-pintu rumah dan wadah-wadah minuman dan makanan. Sebagaimana Rasulullah SAW bersabda: 

"Jika malam datang menjelang, atau kalian berada di sore hari, maka tahanlah anak-anak kalian, sebab sesungguhnya ketika itu setan sedang bertebaran. Jika telah berlalu sesaat dari waktu malam, maka lepaskan mereka. Tutuplah pintu dan berdzikirlah kepada Allah, karena sesungguhnya setan tidak dapat membuka pintu yang tertutup. Tutup pula wadah minuman dan makanan kalian dan berzikirlah kepada Allah, walaupun dengan sekedar meletakkan sesuatu di atasnya, matikanlah lampu-lampu kalian!" (HR Bukhari & Muslim)

BACA JUGA:Ujian Hidup dari Allah SWT Hakikatnya untuk Meningkatkan Derajat Manusia

BACA JUGA:Ini Cara Membahagiakan Istri Menurut Islam Sesuai Ajaran Rasulullah SAW


Waktu Magrib juga merupakan salah satu waktu umat Islam melaksanakan salat.--freepik.com/@rawpixel.com

Menurut ajaran Islam, waktu Maghrib merupakan waktu setan datang bersamaan dengan datangnya kegelapan.

Pada waktu tersebut, setan maupun jin mulai menyebar mencari tempat tinggal dan tempat berlindung.

Para setan akan mencari perlindungan di dalam tepat-tempat kosong, rumah kosong, dan ada juga yang berlindung di antara orang-orang yang duduk di luar rumah saat waktu Maghrib.

Oleh karena itulah, maka sebaiknya jika waktu Maghrib tiba, kita tetap berada di dalam rumah.

BACA JUGA:Inilah Waktu-waktu yang Tidak Dianjurkan untuk Tidur dalam Islam

BACA JUGA:Waspadalah dengan Ujub! Salah Satu Sifat Tercela yang Sangat Berbahaya dalam Pandangan Islam

Menurut salah seorang ibu rumah tangga bernama Rahayu yang dimintai pendapat tentang hal ini mengatakan, anak-anak dilarang keluar rumah karena takut diganggu setan sebab anak kecil bisa melihatnya.

“Anak-anak takut diganggu setan, anak kecil kan biasanya bisa melihat hal-hal yang ghaib,” ucap Rahayu.

Sementara itu, mengutip pendapat Imam Ibnul Jauzi, anak-anak dilarang keluar pada waktu Maghrib tersebut karena dikhawatirkan terjadi sesuatu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber