Seminar Nasional APEKSI, Walikota Palembang Kawal Pertumbuhan Ekonomi

Seminar Nasional APEKSI, Walikota Palembang Kawal Pertumbuhan Ekonomi

Dirjen Otda Kemendagri Akmal Malik membuka Seminar Nasional APEKSI di Ballroom Hotel Aryaduta Palembang, Rabu (7/6/2023).-Sandy Pratama-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Walikota Palembang Harnojoyo didampingi Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda serta Sekda Kota Palembang Ratu Dewa, menghadiri sekaligus membuka pelaksanaan Seminar Nasional dengan tema “Mendorong Investasi untuk Hilirisasi Sektor Pangan”.

Seminar Nasional dalam rangkaian HUT APEKSI ke-23 di Kota Palembang dan berlangsung di Ballroom Hotel Aryaduta Palembang pada Rabu, 7 Juni 2023.

Acara dihadiri langsung oleh Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Akmal Malik, Ketua Dewan Pengurus APEKSI sekaligus Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto, serta para Walikota dari 65 daerah di Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Walikota Palembang Harnojoyo mengatakan, Palembang selaku tuan rumah HUT APEKSI ke-23 merasa sangat senang dan bangga.

BACA JUGA:Ridho Yahya: Temuan BPK Rp3,7 Miliar Bukan Kelebihan Bayar, Tapi Tidak Sesuai Spesifikasi

BACA JUGA:Trend dan Fenomena Baru Pacaran Sudah Nabung Nyicil Rumah Bareng, Apakah Terbukti Jodoh?


Walikota Palembang Harnojoyo memberi sambutan dalam Seminar Nasional dalam rangkaian HUT APEKSI ke-23, Rabu (7/6/2023).-Sandy Pratama-PALTV

HUT APEKSI ini sendiri menjadi salah satu upaya ke depan Pemerintah untuk dapat konsisten dalam mengawal pertumbuhan ekonomi, menekan inflasi dan menumbuhkan investasi, sesuai dengan strategi serta arahan disampaikan Dirjen Otda Kemendagri dalam seminar nasional.

“Kami atas nama tuan rumah di acara ulang tahun APEKSI yang ke 23 ini, sangat senang dan sangat bangga sekali pada hari ini. Juga hadir Bapak Akmal sebagai Dirjen Otda, tadi sudah menyampaikan kata sambutan, bagaimana ke depan kita tetap konsisten, bagaimana menumbuhkan pertumbuhan ekonomi dan menekan inflasi dengan strategi-strategi beliau yang sudah disampaikan tadi,” jelas Walikota Palembang Harnojoyo.

Sementara itu, Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Akmal Malik, memberikan apresiasi kepada Pemkot Palembang yang sukses menyelenggarakan HUT APEKSI.

Diharapkan APEKSI ini dapat memberikan baik yang tidak hanya terkait pertumbuhan ekonomi, namun juga tentang tata kelola pemerintah yang baik.

BACA JUGA: Atta-Aurel Adakan Gender Reveal Anak Kedua, Coba Tebak Jenis Kelaminnya Bun

BACA JUGA:Catat! Jadwal Pemadaman Listrik Terbaru di Wilayah Sumsel, Resmi


65 Walikota dan Bupati se-Indonesia antusias mengikuti Seminar Nasional rangkaian HUT Ke-23 APEKSI di Palembang, Rabu (7/6/2023).-Sandy Pratama-PALTV

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv