Jelang Iduladha 1445 Hijriah, Pedagang Kue Kering di Pasar Inpres Muara Enim Keluhkan Sepi Pembeli

Jelang Iduladha 1445 Hijriah, Pedagang Kue Kering di Pasar Inpres Muara Enim Keluhkan Sepi Pembeli

Jelang Iduladha 1445 Hijriah, pedagang kue kering di Pasar Inpres Kota Muara Enim keluhkan sepinya pembeli, Jum’at (14/6/2024).-Yansyah-PALTV

MUARA ENIM, PALTV.CO.ID - Tidak seperti biasa, jelang Iduladha 1445 Hijriah ini pedagang kue kering di Pasar Inpres Kota Muara Enim keluhkan sepinya pembeli.

Salah seorang pedagang kue kering, Siska (31) mengatakan bahwa terjadi penurunan jumlah pembeli jika dibanding Iduladha tahun lalu.

Memang Hari Raya Iduladha ini tentu berbeda dengan Idulfitri dari tingkat keramaiannya. Namun, selama tiga hari ini belum terlihat peningkatan jumlah pembeli kue kering.

"Masih sedang-sedang saja, belum ada peningkatan pembeli. Seluruhnya masih sepi, memang ada pembeli tapi belum ramai," ujar Siska pada hari Jum’at, 14 Juni 2024.

BACA JUGA:Sekda Banyuasin Hadiri Monev Pengelolaan dan Pengaduan Aplikasi LAPOR! Lingkup Pemda Tahun 2024


Sejumlah jenis kue kering yang berada di lapak pedagang kue di Pasar Inpres Kota Muara Enim, Jum’at (14/6/2024).-Yansyah-PALTV

Kisaran harga kue kering di Pasar Inpres Muara Enim beragam. Mulai dari Rp30.000 per kilogram hingga Rp100.000 per kilogram.

Beragam jenis kue disediakan di Pasar Inpres Kota Muara Enim ini. Mulai dari keripik, astor, kempelang, dan kacang-kacangan.


Penjualan kue kering pada Iduladha tidak seramai Idulfitri, Jum’at (14/6/2024).-Yansyah-PALTV

Harga Astor Rp60.000 per kilogram, Lidah Kucing Rp80.000 per kilogram, kacang-kacangan dan Kue Soes Rp100.000 per kilogram. Semua harga tersebut tergolong standar atau tidak ada kenaikan.

Untuk jenis yang paling diminati setiap tahunnya adalah Astor dan jenis kacang-kacangan, itu yang paling banyak ditanyakan pembeli.

BACA JUGA:Temukan Kecurangan, Perwakilan Ombusman RI Sumsel Minta PPDB SMA Jalur Prestasi Ditunda


Menanti pembeli kue kering, Jum’at (14/6/2024).-Yansyah-PALTV

Biasanya tiga atau dua hari menjelang lebaran baru mulai ramai pengunjung dan pembeli. Dari kue-kue yang didagangkan, ada yang dibikin sendiri dan ada pula yang dibeli.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv