Kriuknya Peyek Kacang Camilan Tradisional yang Tak Pernah Lekang oleh Waktu

Kriuknya Peyek Kacang  Camilan Tradisional yang Tak Pernah Lekang oleh Waktu

Kriuknya Peyek Kacang Camilan Tradisional yang Tak Pernah Lekang oleh Waktu--Foto : Instagram-henny_henzz

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Siapa yang tak kenal peyek kacang? Camilan ini sangat populer dan disukai banyak orang.

Sensasi renyah dan gurih dari peyek kacang membuat siapa pun ketagihan. Lalu, bagaimana cara mendapatkan peyek kacang yang memiliki tekstur sempurna dan rasa yang nikmat?

Dalam pembuatan peyek kacang tradisional, tepung beras yang digunakan biasanya digiling dari beras utuh.

Proses penggilingan ini harus dilakukan dengan teliti agar hasilnya halus, karena tepung yang halus akan menghasilkan peyek yang lebih renyah.

BACA JUGA:Rahasia Kerenyahan Peyek: Tepung Tapioka dan Kapur Sirih sebagai Kunci Kelezatan

Tepung berasnya harus lembut dan kering. Biasanya direndam, ditumbuk, kemudian dijemur hingga kering.

Tumbukannya harus benar-benar halus agar peyek renyah dan tidak keras.

Bagi yang tidak ingin repot menggiling beras sendiri, tepung beras yang dijual di supermarket bisa menjadi alternatif.

Pastikan memilih tepung beras yang berkualitas baik agar peyek tidak keras.

Menambahkan Kapur Sirih untuk Ketahanan juga Renyah. Bagi para pecinta masak, kapur sirih bukanlah bumbu yang asing.

BACA JUGA:5 Variasi Rempeyek Khas Nusantara yang Menggugah Selera

Penggunaan kapur sirih dalam adonan peyek dapat membuat hasil akhirnya lebih renyah dan tahan lama.

Bahan ini sangat berguna terutama jika peyek dibuat untuk dijual, karena peyek tidak akan cepat melepem.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber