Kecelakaam Tunggal Didepan New Holland, 1 Orang Meninggal Dunia

Kecelakaam Tunggal Didepan New Holland, 1 Orang Meninggal Dunia

Kecelakaam Tunggal Didepan New Holland, 1 Orang Meninggal Dunia-foto/Heru wahyudi-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Warga di sekitar Jalan Jendral Ahmad Yani, tepatnya di depan Toko Roti New Holland, Kelurahan 9-10 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu 1 Palembang, dikejutkan dengan kejadian kecelakaan tunggal melibatkan mobil minibus berwarna silver dengan nomor polisi BG 1420 JR.

Dari pemantauan PAL TV di lapangan, terlihat mobil tersebut mengalami kerusakan berat pada bagian depan dan bagian atasnya. Anggota Satlantas Polrestabes Palembang di bawah pimpinan langsung Kasat Lantas, AKBP Emil Eka Putra, melakukan evakuasi terhadap mobil yang terlibat dalam kecelakaan tersebut.

AKBP Emil Eka Putra, Kasat Lantas Polrestabes Palembang, yang berada di lokasi kejadian, menyampaikan bahwa pihaknya mendapatkan informasi langsung dan segera mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) sejak pukul 04.30 WIB.


Kecelakaam Tunggal Didepan New Holland, 1 Orang Meninggal Dunia-foto/Heru wahyudi-PALTV

"Dalam kejadian laka lantas ini, satu orang meninggal dunia, dan lima orang lainnya telah dilarikan ke rumah sakit terdekat. Mereka semua merupakan pengemudi dan penumpang di dalam mobil tersebut," ungkap AKBP Emil Eka Putra pada Jumat (08/03/2024).

BACA JUGA:WEC Terbangkan Mobil Balap ke Italia Hindari Houthi di Laut Merah

AKBP Emil menambahkan bahwa kecelakaan maut yang menyebabkan satu korban tewas ini merupakan kecelakaan tunggal. "Untuk penyebab dan kronologis kecelakaan ini, kami belum dapat memastikan dan masih menunggu hasil pemeriksaan saksi di lapangan," tambahnya.


Kasat Lantas, AKBP Emil Eka Putra-foto/Heru wahyudi-PALTV

Hingga saat berita ini dibuat, anggota Unit Gakkum Satlantas Polrestabes Palembang masih aktif melakukan evakuasi terhadap kendaraan korban.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: