Teddy Serahkan BLT-DD Tahap Akhir 2022

Teddy Serahkan BLT-DD Tahap Akhir 2022

Pj Bupati Oku saat menyerahkan bantuan langsung tunai dari dana desa di Desa Karang Lantang -Ari Pranika-

 

OKU, PALTV.CO.ID -  Secara simbolis Pj Bupati OKU, Teddy Meilwansyah serahkan bantuan langsung tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap akhir tahun 2022. Penyerahan tersebut dilakukan di Desa Karang Lantang Kecamatan Muara Jaya, Senin (26/12/2022).

BACA JUGA:PJ Bupati OKU Tinjau Proyek Jembatan Kisiran, 2023 Ditargetkan Selesai

Penyerahan BLT-DD dilaksanakan di Kantor Kepala Desa Karang lantang yang diberikan langsung kepada warga. Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah mengingatkan bahwa pemerintah memberikan BLT ini bukan sebagai gaji, melainkan stimulan agar bisa meningkatkan perekonomian masyarakat di masa pemulihan ekonomi nasional pasca COVID-19.

BACA JUGA:Turnamen PTM Kemiling, Turnamen Desa Level Kabupaten

"Kepada masyarakat yang menerima bantuan BLT Dana Desa ini agar dimanfaatkan sebaik mungkin. Karena BLT yang diberikan oleh pemerintah ini bukan gaji yang setiap bulan dapat, namun hanya stimulan untuk pemulihan ekonomi pasca pandemi COVID-19, agar bisa meningkatkan perekonomian masyarakat," ujar Teddy di hadapan penerima bantuan.

Diungkapkan Teddy, ke depan pemerintah masih menggodok apakah bantuan tersebut masih tetap ada atau diganti dengan bantuan lain. Namun kata Teddy, masyarakat yakinlah bahwa pemerintah akan memberikan solusi terbaik untuk masyarakat.

"Kondisi saat ini memang belum begitu pulih, sehingga bantuan yang ada diharapkan dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya," jelasnya.

BACA JUGA:Begini SOP Paspampres Rusia Mengawal dan Melindungi Putin

Sementara itu, Tambat, Kepala Desa Karang Lantang mengatakan, BLT ini berasal dari Dana Desa tahun 2022 yang diberikan kepada 122 warga desanya. 

"Pembagian BLT-DD ini untuk 3 bulan yakni dari Bulan Oktober-Desember 2022 senilai Rp900 Ribu," tandasnya. 

BACA JUGA:Grup A Piala AFF 2022: Shin Tae-yong Rotasi Pemain Timnas Indonesia Hadapi Brunei Darussalam

Dikatakan Tambat, hampir seluruh masyarakat di desanya menerima bantuan langsung tunai. Baik itu bersumber dari dana desa, maupun dari APBD dan Kementerian Sosial. Nilainya seluruhnya sama, termasuk juga penerima bantuan pangan non tunai juga nilainya hampir sama dengan jumlah uang yang diterima.

"Sesuai pesan Bupati tadi kita berharap masyarakat bisa memanfaatkan sebaiknya bantuan tersebut. Terutama untuk memenuhi kebutuhan pokok dan kebutuhan sekolah anak-anak," pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: pal tv