Vixion 155, Si Raja Sport Naked Yamaha Kembali dengan Harga yang Lebih Murah
Vixion 155, Si Raja Sport Naked Yamaha Kembali dengan Harga yang Lebih Murah--Foto/yamaha-motor.co.id
PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Yamaha Indonesia menghadirkan Yamaha Vixion 150 yang merupakan salah satu pilihan motor sport keluaran Yamaha dengan harga yang paling murah diantara motor sport Yamaha lainnya.
Yamaha Vixion sendiri saat ini terdapat 2 varian yaitu Yamaha Vixion R 155 yang mempunyai mesin berkapasitas 155 cc dan Yamaha Vixion 150 yang masih menggunakan mesin berkapasitas 150 cc.
Yamaha Vixion 150 ini tentunya mempunyai harga yang lebih murah jika dibandingkan dengan Yamaha R 155.
Meskipun dibanderol dengan harga yang terbilang murah, motor Yamaha Vixion 150 ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur yang cukup mumpuni.
BACA JUGA:Ini Detail Hyundai Kona 2.0 CVT 2024, Desain dan Fitur Lebih Besar Dari Pendahulunya
Sehingga motor sport yang satu ini dapat dijadikan sebagai pilihan bagi para pengendara yang menginginkan sebuah motor sport yang bergaya sporty dengan banderol harga yang lebih murah.
Lalu apa saja fitur dan keunggulan dari Yamaha Vixion 150 ini. Berikut ini penjelasan mengenai motor sport Yamaha Vixion 150.
Spesifikasi Yamaha Vixion 150
Yamaha Vixion 150 ini mempunyai ukuran dimensi dengan panjang 1.955 mm, lebar 720 mm, dan tinggi 1.025 mm.
Selain itu, motor sport ini juga mempunyai jarak sumbu roda 1.295 mm dan jarak terendah ke tanah 165 mm.
Tinggi tempat duduk dari Yamaha Vixion 150 ini adalah 795 mm dan berat bobot motor sport ini sekitar 131 kg dengan kapasitas tangki bahan bakar sebesar 11 liter.
Vixion 155, Si Raja Sport Naked Yamaha Kembali dengan Harga yang Lebih Murah--foto/yamaha-motor.co.id
Yamaha Vixion 150 ini juga dilengkapi dengan mesin yang berkapasitas 149,8 cc menggunakan tipe mesin Liquid Cooled 4-Stroke, SOHC.
Dengan mesin ini, motor Yamaha Vixion 150 ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 12,2 kW pada 8.500 rpm dan torsi maksimum mencapai 14,5 Nm pada 7.500 rpm.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber