Wisata Mini Holly Wood Gamplong Studio Jogja

Wisata Mini Holly Wood Gamplong Studio Jogja

Wisata Mini Holly Wood Gamplong Studio Jogja--(Sumber foto: instagram @gamplongstudio)

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Kamu pasti tidak asing dengan keindahan Gamplong Studio Alam Jogja. Wisata yang semakin populer ini menjadi sorotan setelah mencuri perhatian melalui layar lebar tepatnya pada film ‘ Bumi Manusia’.

Dengan desain bangunan yang unik, Studio Alam Gamplong dijuluki sebagai mini Hollywood yang ideal untuk menjadi latar belakang foto yang memukau. 

Gamplong Studio Alam terletak di Kabupaten Sleman, sekitar 16 kilometer dari titik nol Yogyakarta.

Keunikan bangunannya menjadikan Studio Alam Gamplong sebagai destinasi wisata yang layak untuk dijelajahi, terutama bagi para pecinta seni dan fotografi. 

BACA JUGA:Sistem Pengawasan Bunuh Diri: Langkah Progresif untuk Kesejahteraan Mental

Harga Tiket Gamplong Studio Alam Jogja

Jika kamu merencanakan kunjungan ke Studio Alam Gamplong, penting untuk mengetahui informasi terkait harga tiket masuk dan jam kunjungan.

Studio ini buka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 17.00 WIB. Oleh karena itu, sebaiknya datanglah tepat waktu untuk menghindari antrian yang panjang.

Meskipun tidak ada ketentuan harga tiket yang baku, pengunjung dapat memberikan kontribusi dengan memberikan harga tiket yang pantas. Hal ini bertujuan untuk mendukung pengelolaan studio agar tetap berjalan dengan baik. 

Alamat Lokasi Gamplong Studio Alam Jogja

Untuk mencapai Studio Alam Gamplong, Anda perlu menuju ke Dusun Gamplong, Desa Sumberrahayu, Moyudan, Sleman.

BACA JUGA:Saingan Toyota Alphard! Volvo EM90 Resmi Dirilis, Mobil Full Electric Pertama Volvo Jenis MPV Premium

Disarankan datang dari arah pusat titik nol kilometer Yogyakarta, lalu lurus ke barat mengikuti jalan ring road selatan hingga mencapai Jalan Wates.

Setelah berada di Jalan Wates Kilometer 15 atau di pertigaan Klangon, ambil arah ke kanan dan ikuti jalan tersebut hingga menyeberangi rel kereta api terdekat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumer