Kapolres Banyuasin Bersama Wakil Bupati Banyuasin Gelar Salat Istisqa’ Memohon Turun Hujan

Kapolres Banyuasin Bersama Wakil Bupati Banyuasin Gelar Salat Istisqa’ Memohon Turun Hujan

Polres Banyuasin bersama Pemkab Banyuasin menyelenggarakan salat Istisqa', memohon agar diturunkan hujan pada musim kemarau, Jum'at (15/6/2023).-Suryadi-PALTV

“Dengan mengerjakan salat Istisqa’ adalah salah satu cara yang dicontohkan Rasulullah SAW, untuk dilakukan ketika musim kemarau berkepanjangan yang terjadi. Oleh karena itu, kami berharap apa yang kita lakukan hari ini mudah-mudahan membawa hikmah dan dikabulkan oleh Allah SWT,” ucap Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa Putra.

Usai melaksanakan salat Istisqa’, dilanjutkan dengan do’a bersama untuk memohon diturunkannya hujan, memohon rahmat Allah SWT agar dihindarkan dari kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Juga berdo’a kepada Allah SWT untuk memohon keselamatan bagi anggota Polres Banyuasin dalam bertugas, dan memohon kesembuhan terhadap personel Kepolisian yang sedang sakit.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv.co.id