HUT Ke-18 PALTV, Manajemen dan Kru Berbagi Kebahagiaan Bersama Anak-anak Panti Asuhan
Berbagi kebahagiaan di Hari Ulang Tahun Ke-18 PALTV bersama adik-adik Panti Asuhan Peduli Kasih di Jalan Dwikora II Palembang, Sabtu (9/9/2023).-Irawan -PALTV
PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Setelah melakukan acara Yasinan dan do’a bersama pada peringatan HUT Ke-18 PALEMBANG Tivi (PALTV) di Kantor PALTV di Jalan Angkatan 45, Manajemen PALTV bersama Direktur Sumatera Ekspres Muwarni, perwakilan karyawan dan presenter PALTV mendatangi Panti Asuhan untuk berbagi kebahagiaan.
Pada HUT Ke-18 PALTV pada hari Sabtu, 9 September 2023, Panti Asuhan Peduli Kasih yang berada di Jalan Dwikora II Palembang, menjadi tempat PALTV untuk berbagi kebahagiaan.
Dalam kunjungan tersebut, manajemen PALTV membagikan makanan, sembako, dan uang tunai untuk adik-adik di Panti Asuhan Peduli Kasih.
General Manager PALTV Sri Pebriandi mengatakan, kegiatan seperti ini dilakukan setiap tahun mendatangi Panti Asuhan untuk berbagi kebahagian di Hari Ulang Tahun (HUT) PALTV.
BACA JUGA:Syukuran HUT ke-18, PALTV Berjaya di Era Digital
BACA JUGA:Laskar Wong Kito Sriwijaya FC Siap Menang 3 Poin Lawan Sada Sumut FC di Laga Perdana Liga 2
General Manager PALTV Sri Pebriandi secara simbolis memberikan bingkisan kepada anak-anak Panti Asuhan Peduli Kasih di Jalan Dwikora II Palembang, Sabtu (9/9/2023).-Irawan -PALTV
"Di Hari Ulang Tahun PALTV yang ke-18, tahun ini kami manajemen berbagi kebahagiaan ke Panti Asuhan yang berada di dekat Kantor PALTV," ujar Sri Pebriandi.
Sri Pebriandi yang akrab disapa Vei ini berharap, di Hari Ulang Tahun yang ke-18 tahun 2023 ini, PALTV semakin maju dan sukses di Sumatera Selatan.
"Saya berharap di ulang tahun yang ke-18 tahun ini, PALTV semakin maju dan sukses," tutupnya.
Sementara itu, Bendahara Panti Asuhan Peduli Kasih Hernawati, mengucapkan syukur dan berharap PALTV semakin jaya di masa depan dan semakin sukses serta dicintai masyarakat Sumatera Selatan.
"Saya sangat berterima kasih, di HUT PALTV manajemennya berbagi kebahagiaan dengan adik-adik Panti. Saya berharap PALTV semakin jaya dan semakin sukses ke depan," ucap Hernawati yang diamini adik-adik Panti Asuhan Peduli Kasih.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: paltv